KPK selesaikan verifikasi cagub/cawagub Jabar

Selasa, 22 Januari 2013 - 11:03 WIB
KPK selesaikan verifikasi...
KPK selesaikan verifikasi cagub/cawagub Jabar
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini memverifikasi harta kekayaan milik dua calon gubernur dan calon wakil gubernur Jawa Barat. Klarifikasi itu merupakan tindak lanjut dari Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LKPN).

Kali ini harta kekayaan yang diverifikasi adalah cagub Rieke Diah Pitaloka, di rumah pribadinya, di Jalan KH Ahmad Dahlan V. 10 RT 03/ RW 06 Kelurahan Kukuksan, Kecamatan Beji, Kota Depok, Jawa Barat.

"KPK hari ini melakukan klarifikasi LHKPN Rieke," ungkap Kepala Bagian Pemberitaan dan Informasi KPK, Priharsa Nugraha, saat dikonfirmasi, Selasa (22/1/2013).

Selain melakukan verifikasi terhadap calon kader PDIP tersebut, diketahui KPK juga akan melakukan klarifikasi LHKPN bagi lima cagub/cawagub Jabar di kediaman masing-masing.

Mereka adalah Cagub incumbent Ahmad Heryawan di Bandung, wakil Calon Gubernur Lex Laksamana di Bandung, Dikdik Mulyana Arief Mansur di Bandung, Cagub Irianto Mahfud Sidik Syafiuddin di Indramayu dan Cawagub Tatang Farhanul Hakim di Tasikmalaya.

Klarifikasi ini kali kedua yang dilakukan KPK bagi pasangan cagub dan wakilnya yang bakal maju di Pemilihan Jawa Barat 2014.

Kemarin, KPK juga telah melakukan klarifikasi LHKPN milik dua cawagub Jabar Deddy Mizwar dan Teten Masduki. Deddy Mizwar diketahui wakil Ahmad Heryawan alias aher dan Teten diketahui Rieke Diah Pitaloka.

Pemilihan Gubernur Jawa Barat sendiri akan dilaksanakan sebentar lagi. Pasangan yang akan bertarung adalah Dede Yusuf-Lex Laksamana, Rieke Dyah Pitaloka-Teten Masduki, Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar dan Irianto MS Syafiuddin-Tatang Farhanul Hakim.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7996 seconds (0.1#10.140)