Bone Bolango Bebas Virus Corona

Sabtu, 08 Februari 2020 - 17:35 WIB
Bone Bolango Bebas Virus...
Bone Bolango Bebas Virus Corona
A A A
SUWAWA - Dinas Kesehatan Bone Bolango melakukan Penyelidikan Epidemiologi (PE) terhadap WN China yang bekerja di PLTMH (Pembangkit Listrik Tenaga Micro Hidro) yang terletak di Desa Poduoma, Kecamatan Suwawa Timur Bone Bolango pada Jumat, (7/2/2020).

Tercatat 23 orang WN China yang mendapat pemeriksaan. Hasilnya, semua peserta bebas keluhan dan gangguan saluran pernafasan. Suhu tubuh juga normal (37°C). Dengan hasil yang demikian, WN China di Bone Bolango dipastikan tidak terserang virus mematikan dan berbahaya yaitu Corona.

Selain itu, dari keterangan Pemerintah Desa setempat, terdapat 2 orang pekerja WN China tengah mengambil cuti ke China sejak Desember 2019. Dijadwalkan, mereka akan mendapat pemeriksaan medis kembali jika tiba di Bone Bolango. Dengan demikian, total pekerja WN China di PLTMH sebanyak 25 orang.
(atk)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1724 seconds (0.1#10.24)