Rahma: Mari Kita Kawal Generasi Emas Kota Tanjungpinang

Senin, 01 Juli 2019 - 13:17 WIB
Rahma: Mari Kita Kawal...
Rahma: Mari Kita Kawal Generasi Emas Kota Tanjungpinang
A A A
TANJUNGPINANG - Wakil Wali Kota Tanjungpinang Rahma mengajak seluruh masyarakat dan seluruh lembaga organisasi baik kecil maupun besar untuk bersama bergandeng tangan mengawal perkembangan generasi emas Kota Tanjungpinang sehingga generasi muda ini dapat menjadi pemimpin yang amanah, berkulaitas dan bertanggung jawab.

"Melalui milad yang ke-105 ini kami juga berharap Aisyiyah dapat menjadi lebih tangguh dan lebih peduli terhadap masyarakat yang semakin hari terus berkembang terutama generasi emas Kota Tanjungpinang atau yang lebih dikenal sebagai generasi milenial," kata Rahma saat memberikan sambutan pada acara Milad ke-105 Aisyiyah di Gedung Muhammadiyah Tanjungpinang, Minggu (30/6/2019).

Menurut Rahma, canggihnya perkembangan teknologi saat ini menjadi tantangan besar bagi kita dan generasi milenial saat ini.

"Oleh karena itu generasi emas yang ada di Kota Tanjungpinang pada khususnya harus dapat kita kawal dengan baik sehingga generasi emas ini dapat berjalan pada koridor-koridor yang baik."

Mengawal genarasi emas ini merupakan tanggung jawab bersama seluruh masyarakat kota Tanjungpinang dan lembaga organisasi. "Oleh karena itu pula marilah kita bersama bergandeng tangan untuk mengawal generasi emas di kota tanjungpinang sehingga kedepan generasi emas ini dapat menjadi pemimpin yang amanah, berkualitas dan bertanggung jawab," kata Rahma.

"Saya bersama Wali Kota Tanjungpinang saat ini mengajak seluruh masyarakat kota tanjungpinang untuk bersatu hilanggkan perbedaan warna dan lainnya untuk membangun kota tanuungpinang lebik baik lagi kedepannya," harap Rahma.

Kegiatan peringatan milad 105 tahun Aisyiyah ini juga dihadiri oleh Asisten Pemerintahan Kota Tanjungpinang, Ketua Muhammadiyah Kota Tanjungpinang, Ketua PWA Aisyiyah, dan tokoh Masyarakat Kota Tanjungpinang.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7967 seconds (0.1#10.140)