Bermain Pasir di Tepi Sungai, Bocah 5 Tahun Tewas Diterkam Buaya

Minggu, 14 April 2019 - 18:29 WIB
Bermain Pasir di Tepi Sungai, Bocah 5 Tahun Tewas Diterkam Buaya
Bermain Pasir di Tepi Sungai, Bocah 5 Tahun Tewas Diterkam Buaya
A A A
PEKANBARU - Seorang bocah berusia 5 tahun, Muhamad Al Arifi, tewas diterkam buaya saat bermain pasir di tepi Sungai Morong di Kecamatan Sungai Lala, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau, Sabtu 13 April 2019.

Tubuh korban ditemukan tim Basarnas sekitar pukul 16.00 WIB dengan sejumlah luka gigitan. "Dalam pencahrian, tim SAR bekerja sama dengan polisi, TNI, warga dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat," kata Humas Basarnas, Pekanbaru, Kukuh Widodo, Minggu (14/4/2019).

Keterangan pihak keluarga dan saksi, bahwa korban diajak teman orangtuanya berman. Karena sudah percaya, orangtua korban menitipkan anaknya. Belakangan, ternyata korban diajak bermain di tepi Sungai Morong.

Saat itu, bocah yang akrab disapa Al itu terlihat bermain pasir di tepi sungai. Saat bermain itu korban terpeleset dan jatuh di sungai. Al yang merupakan putra dari pasangan Arjaini dan Novri langsung disambar buaya. "Diduga buaya tersebut sudah mengincar korban, sehingga saat korban terpeleset langsung diterkam," ucap Kukuh.

Saksi mata yang melihat kejadian langsung mengejar buaya tersebut ke sungai. Namun buaya itu langsung membawa korban ke dalam sungai. Warga sempat melihat buaya tersebut beberapa kali sebelum akhirnya menghilang.

"Warga melihat ada dua kali kemunculan buaya. Saat timbul di tengah sungai terlihat di mulut buaya masih menggigit korban," tutur Kukuh menirukan keterangan warga.

Pihak Basarnas yang mendapatkan informasi dari warga langsung melakukan pencaharian. Setelah melakukan pencaharian seharian, petugas berhasil menemukan jenazah korban. "Korban ditemukan sekitar 30 kilometer dari lokasi awal korban diterkam buaya. Jasad korban sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan," sebut Kukuh.
(wib)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0805 seconds (0.1#10.140)
pixels