Semarak, Penutupan STQ Ke VIII Tingkat Kabupaten Pasangkayu

Selasa, 26 Februari 2019 - 13:24 WIB
Semarak, Penutupan STQ...
Semarak, Penutupan STQ Ke VIII Tingkat Kabupaten Pasangkayu
A A A
PASANGKAYU - Pelaksanaan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) ke VIII tingkat Kabupaten Pasangkayu resmi berakhir, Senin (25/2/2019). Ditutup langsung oleh Wakil Bupati (Wabup) Pasangkayu Muhammad Saal.

Penutupan STQ ke VIII Tingkat Kabupaten Pasangkayu yang berlangsung di Desa Polewali, Kecamatan Bambalamotu ini tak kalah semarak saat pembukaannya beberapa hari yang lalu. Ribuan masyarakat memenuhi lapangan tempat acara berlangsung. Berbagai tampilan seperti qasidah rebana menyemarakan malam penutupan itu.

Muhammad Saal sangat mengapresiasi pelaksanaan STQ tahun ini. Ia menyebut pelaksanaan STQ ke VIII cukup sempurna dan memuaskan.

Bukan tanpa alasan, kata dia, dilihat dari berbagai aspek, pelaksanaan STQ ke VIII telah memenuhi ekspektasi. Seperti dari segi pelaksanaan sejak pembukaan hingga penutupan yang berlangsung meriah. Partisipasi masyarakat yang cukup antusias, kemudian keikutsertaan masing-masing kafilah yang maksimal.

“Kami sangat mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Desa Polewali dan Kecamatan Bambalamotu pada umumnya, yang telah berpartisipasi aktif menyukseskan kegiatan ini,” ujar Wabup dua periode itu.

Tidak hanya itu, kesempurnaan pelaksanaan STQ juga dilihat dari peserta yang mengikuti lomba. Ia menyebut peserta yang berkompetisi semuanya asli anak Pasangkayu.

“Ditahun-tahun awal kami memimpin, saat pelaksanaan STQ ataupun MTQ sebagian masih menggunakan pemain bayaran, peserta sewaan dari luar daerah. Tapi alhamdulillah, hal itu terus diperbaiki hingga saat ini yang berkompetisi semua anak lokal. Ini merupakan kebanggan tersendiri,” sebutnya.

Kendati sempurna, ia berharap pelaksanaan STQ dan MTQ tahun-tahun mendatang bisa lebih baik dan lebih sempurna lagi.

“Jika pelaksanaan STQ ataupun MTQ semakin baik dan berkualitas, maka diharapkan lahir generasi islami yang dapat mengharumkan nama daerah di tingkat provinsi, nasional, hingga internasional,” harapnya.

Sementara itu, yang berhasil menjadi juara umum dan menyabet piala bergilir pada STQ ke VIII ini adalah kafilah dari Kecamatan Pasangkayu, dengan total raihan medali masing-masing emas sebanyak enam buah, perak tiga buah, dan perunggu sebanyak dua buah.
(akn)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2587 seconds (0.1#10.140)