PWI Gandeng PT Japfa Gelar UKW di Parapat

Rabu, 21 November 2018 - 16:52 WIB
PWI Gandeng PT Japfa...
PWI Gandeng PT Japfa Gelar UKW di Parapat
A A A
SIMALUNGUN - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) bekerja sama dengan PT JAPFA Comfeed Indonesia Tbk menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) angkatan ke XX di sebuah hotel Parapat, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, Rabu (21/11/2018).

Acara yang dibuka Wakil Ketua PWI Pusat Firdaus diikuti 35 peserta dari media cetak, online dan elektronik. Menurut Firdaus, UKW merupakan suatu keharusan bagi wartawan untuk meningkatkan kualitas dan profesionalisme jurnalis dalam melaksanakan tugasnya.

"Saat ini UKW merupakan keharusan bagi wartawan untuk menjadi kompeten dalam menjalankan tugasnya," ujar Firdaus.

Firdaus berharap melalui UKW wartawan mampu meningkatkan profesionalismenya serta terhindar dari jeratan hukum dalam melaksanakan tugas jurnalisnya.

Kapolres Simalungun AKBP M Liberty Panjaitan mewakili Forum Komunikasi Pemerintah Daerah (Forkompimda) mengapresiasi pelaksanaan UKW yang diharapkannya meningkatkan kemampuan wartawan menyajikan informasi atau berit yang sesuai dengan kode etik jurnalistik dan aturan-aturan yang ada.

"Saya mengapresiasi pelaksanaan UKW untuk meningkatkan kemampun dan profesionalisme wartawan menyajikan berita. Shingga masyarakat tidak salah menafsirkan berita di media dan tidak menimbulkan keresahan di tengah-tengah masyarakat," sebut Liberty.

Pihak PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk yang diwakili Head Goverment Relation, Fitri mengatakan, UKW merupakan kerja sama dengan PWI sebagai salah satu bentuk kemitraan perusahaan dengan berbagai elemen masyarakat.

"Pelaksanaan UKW angkatan XX merupakan kerja sama PT JAPFA dengan PWI sebagai bagian kemitraan perusahaan dengan organisasi profesi wartawan, selain hubungan kemitraan dengan berbagai pihak di sekitar perusahaan," kata Fitri.

Fitri menambahkan, hubungan kemitraan yang telah dilakukan PT Japfa selain UKW juga pembangunan sejumlah MCK dan pemberian makanan bergizi kepada pelajar SD di Kabupaten Simalungun dan Deli Serdang.
(rhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8804 seconds (0.1#10.140)