Situasi Memanas, Brimob Polda Banten dan Yonif/143 Diturunkan ke Tulang Bawang

Senin, 03 Oktober 2016 - 20:20 WIB
Situasi Memanas, Brimob...
Situasi Memanas, Brimob Polda Banten dan Yonif/143 Diturunkan ke Tulang Bawang
A A A
TULANG BAWANG - Ratusan personel Brimob Polda Lampung dan Polda Banten dibackup Satuan TNI Yonif/143 Tri Wira Eka Jaya diturunkan ke Kabupaten Tulang Bawang untuk mengantisipasi penyerangan dan pemblokadean massa, Senin (3/10/2016). Aparat gabungan tersebut terlihat berjaga jaga dengan senjata laras panjang di sepanjang Jalan Lintas Timur dari Simpang Penawar hingga ke perbatasan Mesuji Lampung.

Nampak pula kendaraan Baracuda dan water canon milik Brimob Polda Banten disiagakan di lokasi perkebunan milik PT Bangun Nusa Indah Lampung.
Situasi Memanas, Brimob Polda Banten dan Yonif/143 Diturunkan ke Tulang Bawang

Kapolres Tulang Bawang AKBP Agus Wibowo menjelaskan ratusan personil dari Polda Banten juga diturunkan ke lokasi guna membackup pengamanan termasuk dari Satuan TNI dari Lampung Selatan.

“Penjagaan yang diperketat oleh anggota gabungan polisi dan TNI ini guna mengantisipasi massa yang masih selalu berusaha melakukan aksi pemblokadean Jalan Lintas Timur,” kata Kapolres Tulang Bawang AKBP Agus Wibowo, Senin (3/10/2016).

Menurut Kapolres situasi di Tulang Bawang secara keseluruhan relatif mulai kondusif namun, penurunan aparat dari Polda Banten dan satuan TNI ini hanya untuk antisipasi.

Pemblokadean ini, kata Kapolres, buntut dari sengketa tanah antara PT Bangun Nusa Indah Lampung dan warga dari Bujuk Agung dan Agung Jaya.

Massa yang ingin selalu memblokade jalan ini lantaran diusir paksa oleh Polisi dan TNI saat menduduki perkebunan dan merusak tebu yang saat ini masih dikelola PT Bangun Nusa Indah Lampung.
Save
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6586 seconds (0.1#10.140)