Pilkada Serentak, Warga Poso Antusias Datangi TPS

Rabu, 09 Desember 2015 - 07:26 WIB
Pilkada Serentak, Warga...
Pilkada Serentak, Warga Poso Antusias Datangi TPS
A A A
POSO - Warga Poso, Sulawesi Tengah, memadati Tempat Pemungutan Suara (TPS) sejak Rabu (9/12/2015) pukul 06.30 Wita atau setengah jam sebelum dimulainya kegiatan pemungutan suara. Mereka datang dengan berjalan kaki atau pun mengendarai kendaraan sepeda motor.

Di TPS 1 Desa Maliwuko, Kecamatan Lage misalnya, seluruh kursi yang disediakan di dalam TPS yang digelar di balai desa, sudah ditempat warga. Sedangkan warga lainnya ada yang berdiri di bagian dalam atau luar TPS sambil bercengkerama dengan warga lainnya.

Simon Lapangoyu, seorang tokoh masyarakat setempat mengakui ada antusiasme yang tinggi dari warga dalam pilkada serentak 9 Desember 2015 ini.

Seperti halnya warga lainnya, ia ingin berpartisipasi untuk memilih pemimpin yang bisa membuat Poso semakin berkembang secara ekonomi dan tentu saja bisa menghadirkan rasa aman dan damai bagi seluruh masyarakat tanpa dibayang-bayangi kekhawatiran terhadap gangguan keamanan, aksi aksi kerasan, dan terorisme.

Pelaksanaan pilkada serentak di Poso hari ini secara keseluruhan digelar di 481 TPS di 19 wilayah kecamatan. Jumlah DPT sebanyak 161 ribu.

Mereka memilih salah satu dari empat pasang calon bupati dan wakil bupati Poso, serta dua pasang calon gubernur dan wakil gubernur Sulteng.

Untuk pengamanan pilkada di Poso, setidaknya 800 personel gabungan TNI/Polri dikerahkan untuk melakukan pengamanan khususnya di 26 TPS rawan.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7152 seconds (0.1#10.140)