Bandung Darurat Sampah, Menggunung dan Berbau Busuk Akibat Berhari-hari Tidak Diangkut

Senin, 16 Januari 2023 - 12:52 WIB
loading...
Bandung Darurat Sampah,...
Tumpukan sampah menggunung di salah satu TPS di Kota Bandung akibat tak diangkut selama beberapa hari. Foto/SINDOnews/Arif Budianto
A A A
BANDUNG - Sejumlah tempat pembuangan sampah (TPS) di Kota Bandung, Jawa Barat mulai menumpuk. Sampah yang menggunung dan membusuk menyebabkan bau tak sedap menyengat ke lingkungan sekitarnya.

Menumpuknya sampah tersebut, karena tersendatnya pengangkutan sampah dari TPS ke tempat pembuangan akhir (TPA) Sarimukti di Bandung Barat.



Akses ke TPA Sarimukti licin dan ada sejumlah kendala lain menyebabkan truk sampah tersendat masuk.

Di TPS Cijambe, Kota Bandung, sampah tampak mulai menggunung. Sebuah bak truk sampah juga tampak ada di TPS tersebut sejak beberapa hari lalu.

"Iya ini belum bisa diangkut, karena di sananya sulit masuk," kata salah seorang petugas.

Sementara itu informasi yang dihimpun MNC Portal Indonesia (MPI), Dinas Lingkungan Hidup Kota Bandung dan Kabupaten Bandung telah mengirimkan surat edaran kepada warga.



Surat edaran tersebut memberikan penjelasan atas terkendalanya pengangkutan sampah beberapa hari ke depan.

"Sehubungan kendala keterlambatan pengangkutan sampah yang kami layani bahwa dari para pengemudi atas kondisi dan pihak pengelola TPA Sarimukti Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat, bahwa mengalami kendala teknis, diantaranya, kondisi landasan menuju pembuangan yang licin dan tidak stabil," tulis Kepala UPT Pengangkutan Sampah Rancaekek Rana Sutrisna.

Kendala lainnya adalah kecelakaan kendaraan angkutan sampah di lokasi TPA. Kemudian terjadi longsor timbunan sampah hingga menyebabkan antrean panjang.

Hal itu berdampak kepada jadwal pengangkutan sampah di titik pelayanan menjadi tidak sesuai pengangkutan rutin.

"Berdasarkan hal tersebut kami mohon maklum atas kondisi yang tidak dapat kami hindar. Kami imbau agar para pengurus atau pengelola kebersihan melakukan pengelolaan sampah rumah tangga dan sumber dengan melakukan pemilahan sampah organik dan non organik sebagai upaya mengurangi kenyamanan akibat penumpukan sampah," imbuhnya.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Toko Bangunan di Jalan...
Toko Bangunan di Jalan Pahlawan Bandung Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp2 Miliar
Dedi Mulyadi Perintahkan...
Dedi Mulyadi Perintahkan Biro Hukum Lawan Putusan PTUN terkait SMAN 1 Bandung
Bandung Diserbu Wisatawan...
Bandung Diserbu Wisatawan saat Libur Paskah, Lalu Lintas Padat Merayap
Pemprov Jabar Siap Lawan...
Pemprov Jabar Siap Lawan Putusan PTUN dalam Sengketa Lahan SMAN 1 Bandung
PTUN Kabulkan Gugatan...
PTUN Kabulkan Gugatan Perkumpulan Lyceum Kristen, SMAN 1 Kota Bandung Terancam Disita
Berhasil Kurangi Sampah...
Berhasil Kurangi Sampah 100 Kg per Hari, DLH Kota Tangsel Bakal Optimalkan TPS 3R
Soroti Perkembangan...
Soroti Perkembangan Bangsa, Aktivis 98 Jabar Gelar Silaturahmi
Wali Kota Farhan Ajak...
Wali Kota Farhan Ajak Rektor Maranatha Tangani Masalah Bandung
1.500 Ton Sampah Terbawa...
1.500 Ton Sampah Terbawa Banjir Kiriman Numpuk di TB Simatupang
Rekomendasi
Buka Peluang Impor Barang...
Buka Peluang Impor Barang China Mulai dengan Rp5 Juta
5 Fakta Hailey Bieber...
5 Fakta Hailey Bieber yang Mengaku Punya Dua Kista Ovarium
GAC Aion Meluncurkan...
GAC Aion Meluncurkan EARTH di Shanghai Auto Show 2025, Berteknologi AI Supercerdas
Berita Terkini
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
37 menit yang lalu
Gudang Barang Pecah...
Gudang Barang Pecah Belah di Malang Kebakaran, Warga Panik
46 menit yang lalu
Petani Huma di Sukabumi...
Petani Huma di Sukabumi Tewas Tertembak Peluru Nyasar Pemburu Babi Hutan
58 menit yang lalu
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
1 jam yang lalu
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
1 jam yang lalu
Komitmen Keberlanjutan,...
Komitmen Keberlanjutan, FL Technics Indonesia Gelar Bersih-bersih Pantai
2 jam yang lalu
Infografis
Daftar Barang dan Jasa...
Daftar Barang dan Jasa yang Kena dan Tidak Kena PPN 12%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved