Rute Kapal Feri Kolaka-Bajoe Ditunda, Penumpang Serbu Pelabuhan Tobaku di Kolaka Utara

Minggu, 25 Desember 2022 - 14:10 WIB
loading...
Rute Kapal Feri Kolaka-Bajoe Ditunda, Penumpang Serbu Pelabuhan Tobaku di Kolaka Utara
Penumpang kapal feri rute Pelabuhan Tobaku, Kabupaten Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara menuju Siwa, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan membludak jelang tahun baru 2023. iNews TV/Rusli
A A A
KOLAKA UTARA - Penumpang kapal feri rute Pelabuhan Tobaku, Kabupaten Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara menuju Siwa, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan membludak jelang tahun baru 2023 . Lonjakan tersebut merupakan imbas dari penundaan pemberangkatan kapal feri rute Kolaka-Bajoe akibat cuaca buruk.

Tiga kapal feri rute Tobaku-Siwa yang masih beroperasi saat ini yakni KMP Merak, KMP Camellia dan KMP New Rose. Sedangkan untuk kapal cepat jenis fiber memilih istirahat untuk sementara waktu akibat cuaca buruk.

"Banyak penumpang yang mau menyeberang lewat Kolaka bergeser ke Tobaku karena feri di Kolaka masih menunda pemberangkatan," ujar Elik Happy, staf pelayanan penyeberangan Penyeberangan Tobaku, Kementerian Perhubungan, Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah XVIII, Sultra, Minggu (25/12/2022).

Para penumpang yang telah berada di pelabuhan Tobaku sejak pagi tadi tidak semuanya berhasil mendapatkan tiket. Mereka terpaksa menunggu jadwal pemberangkatan kapal kedua dan juga ketiga.

"Kuota tiket telah mencukupi sesuai manifest kapasitas kapal hingga kami stop penjualan meski masih ada," kata Ulla, petugas loket tiket kapal KMP New Rose kepada MNC Portal.

KMP New Rese merupakan armada yang melayani pelayaran pagi dari Kolut menuju Siwa. Adapun kapal kedua yang bakal sandar dan kembali bertolak menuju Sulsel yakni KMP Merak dan KMP Camellia.

Baca: Konflik Keraton Solo, Polisi Siap Fasilitasi Kedua Kubu Bermediasi.

Dirinci Ulla, total penumpang yang diberangkatkan KMP New Rose sesuai manifest sebanyak 360 orang yang 28 diantaranya merupakan balita. Adapun kendaraan sejumlah 54 unit baik roda empat dan dua.

Yuswan, penumpang asal Konawe mengatakan, pelabuhan Tobaku menjadi alternatif untuk menyeberang ke Sulsel jika feri di Kolaka ditunda.
"Setiap kali feri Kolaka ditunda pasti rata-rata penumpang bergeser ke Kolut. Dari pada menunggu lama," pungkasnya.
(nag)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1312 seconds (0.1#10.140)