Mobil Kecebur Laut saat Naik Kapal Ferri di Pelabuhan Merak, Pasutri Selamat

Sabtu, 24 Desember 2022 - 04:40 WIB
loading...
Mobil Kecebur Laut saat...
Petugas menyelamatkan pasutri yang mobilnya terjun ke laut saat akan naik kapal di Pelabuhan Merak, Banten. Foto/Iskandar Nasution
A A A
BANTEN - Sebuah mobil terjun ke laut saat akan naik ke kapal Ferri Pelabuhan Merak, Banten, Jumat malam (23/12/2022). Dua orang di mobil selamat meski sempat ikut jatuh ke laut.

Menurut Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga, korban merupakan pasangan suami istri (pasutri) bernama Yunianto Permono dan Natasya Rosa. Keduanya mengendarai mobil minibus warna silver.

"Kedua korban merupakan penumpang kapal dan sesuai manifes mereka pasangan suami istri," kata Shinto Silitonga, Jumat (23/12/2022).

Baca juga: Pesawat TNI AU Tergelincir di Bandara Wamena, Danlanud: Diinvestigasi

Dari hasil pemeriksaan saksi, diduga jatuhnya mobil penumpang tersebut akibat tali di kapal melebar, sehingga side rem tidak lagi menempel di kapal.

Petugas menyelamatkan pasutri yang mobilnya terjun ke laut saat akan naik kapal di Pelabuhan Merak, Banten (Iskandar Nasution/MNC Portal) Petugas menyelamatkan pasutri yang mobilnya terjun ke laut saat akan naik kapal di Pelabuhan Merak, Banten.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4141 seconds (0.1#10.24)