Kenang Prabowo Mondok di Lirboyo, KH Abdul Muid Shohib: Diajak Istighosah Sampai Subuh

Senin, 17 Oktober 2022 - 09:44 WIB
loading...
Kenang Prabowo Mondok...
Perwakilan pimpinan pengasuh Ponpes Lirboyo, K.H. Abdul Muid Shohib mengenang kisah Prabowo Subianto yang pernah mondok di Lirboyo. (Ist)
A A A
KEDIRI - Perwakilan pimpinan pengasuh Ponpes Lirboyo , K.H. Abdul Muid Shohib mengenang kisah Prabowo Subianto yang pernah mondok di Lirboyo. Hal ini disampaikannya saat menerima rekan-rekan Prabowo sesama purnawirawan di Ponpes Lirboyo.

“Kami juga berterima kasih tadi disampaikan bahwa beliau bersama rekan-rekan di sini termasuk tujuan utamanya adalah menyampaikan pesan-pesan dari Bapak Prabowo Subianto, dan alhamdulillah dan Insya Allah Pak Prabowo itu sudah pernah mondok di Lirboyo walau itu hanya semalam,” terang Abdul.

Abdul bercerita saat itu Prabowo hendak pulang, namun ditahan oleh K.H. Imam Yahya Mahrus.

“Sampeyan harus nginap minimal semalam biar jadi santri di Lirboyo. Akhirnya beliau nginap, terus waktu itu ditengah malam dibangunkan oleh Kiai Imam jam 1 atau setengah 2 malam dan diajak istighosah sampai subuh, jadi Insya Allah Pak Prabowo sudah jadi santri Pesantren Lirboyo,” terang Abdul.

Abdul juga memaparkan dirinya melihat jiwa patriotisme dari Prabowo, mengingat apa yang diungkapkan oleh almarhum K.H. Abdurrahman Wahid (Gus Dur).

“Apa yang diungkapkan oleh almarhum Gus Dur orang yang paling ikhlas itu ya Pak Prabowo. Dan oleh karena itu kalau memang niat kuat dari Bapak Prabowo untuk ikut memberikan kontribusi bagi bangsa ini dan direstui oleh rakyat Indonesia Insya Allah para ulama akan ikut mendukung,” ungkap Abdul.

Baca: Berkarakter Tegas dan Pekerja Keras, Prabowo Didukung Ratusan Ojek di Jember Jadi Presiden 2024.

Ia pun menyampaikan bahwa Pondok Pesantren Lirboyo ini pada masa revolusi pada masa agresi militer juga ikut mengirimkan santri-santrinya berjuang di Surabaya, ratusan santri digembleng langsung oleh K.H. Mahrus Ali dan kemudian dipimpin beliau ikut berjuang di Surabaya.

Dalam silaturahmi ini pun hadir KH. Yasin Musthofa Kamal, H. Zainal Abidin, H. Najmudin Maya’ba, Agus Aminullah Mahin, H. Muhammad Kafabih, A. Zulva Laday Robby.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pengakuan Santri Korban...
Pengakuan Santri Korban Bullying Senior di Pesantren, AMRM: Saya Ditendang Sebelum Dibakar
Karangan Bunga dari...
Karangan Bunga dari Prabowo, Jokowi, dan Megawati Hiasi Rumah Duka Titiek Puspa di Pancoran
Prabowo Beri Dukungan...
Prabowo Beri Dukungan Langsung Timnas Indonesia Jelang Lawan Bahrain
Wujudkan Asta Cita Prabowo,...
Wujudkan Asta Cita Prabowo, Pelindo Berbagi Kebaikan di Bandung
Wamenkop Kunjungi Ponpes...
Wamenkop Kunjungi Ponpes Buya Yahya Cirebon, Dukung Transformasi BMT Al-Bahjah
Sobat Aksi Ramadan Bersih-bersih...
Sobat Aksi Ramadan Bersih-bersih Ponpes Roudlotul Muta'allimin di Demak
BUMN Berbagi, ASDP Salurkan...
BUMN Berbagi, ASDP Salurkan Bantuan Sembako ke Ponpes Al-Dzikri Serang
BSI Salurkan Bantuan...
BSI Salurkan Bantuan untuk Pesantren dan Anak Yatim di Bukittinggi
Ketum Ikatan Keluarga...
Ketum Ikatan Keluarga Besar Papua Dukung Program MBG Era Pemerintahan Prabowo
Rekomendasi
Ada Khabib Nurmagomedov...
Ada Khabib Nurmagomedov di Balik Penolakan Islam Makhachev vs Ilia Topuria
Respons Mendiktisaintek...
Respons Mendiktisaintek Soal TNI Masuk Kampus: Bisa Mengisi Materi
Ashanty Lulus Ujian...
Ashanty Lulus Ujian Proposal Disertasi S3, Raih Nilai A
Berita Terkini
Ditangkap Polisi, Ini...
Ditangkap Polisi, Ini Tampang Bengis Pembunuh Pria Dalam Karung di Tangerang!
32 menit yang lalu
Gebyar Harlah 91 GP...
Gebyar Harlah 91 GP Ansor Dimeriahkan Pengukuhan Patriot Ketahanan Pangan hingga Peragaan Seni
56 menit yang lalu
Kutuk Keras Teror terhadap...
Kutuk Keras Teror terhadap Dedi Mulyadi, Iwan Bule Desak Densus 88 Tangkap Pelaku
2 jam yang lalu
Ulah Ken Arok Muda Ganggu...
Ulah Ken Arok Muda Ganggu Keamanan Wilayah Sebelum Jadi Raja Singasari
2 jam yang lalu
Lebih Cepat! Transaksi...
Lebih Cepat! Transaksi BPHTB Kini Bisa lewat Sistem Pajak Online Jakarta
2 jam yang lalu
Kisah Letkol Susdaryanto,...
Kisah Letkol Susdaryanto, Jadi Agen Mata-mata Rusia demi Sesuap Nasi
2 jam yang lalu
Infografis
Ratusan Mahasiswa Asing...
Ratusan Mahasiswa Asing Berbakat Terancam Kehilangan Masa Depan di AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved