Cerita Mantan Prajurit Yonif 310 Kodam Siliwangi Menumpas Antek dan Sisa PKI di Kalimantan Barat

Jum'at, 30 September 2022 - 22:11 WIB
loading...
Cerita Mantan Prajurit...
Andi Nurdin (85) menceritakan dirinya pada saat itu menjadi anggota prajurit Yonif 310 yang ditugaskan untuk menumpas antek-antek dan sisa-sisa PKI di Kalimantan Barat yang sudah dipersenjatai. SINDOnews/Hadi
A A A
SUKABUMI - Setelah gagalnya pemberontakan G30S/PKI yang bertujuan untuk menggulingkan Pemerintah Republik Indonesia yang sah, maka PKI dinyatakan sebagai partai terlarang dan dibubarkan . Lalu TNI mengadakan penumpasan antek-antek dan sisa-sisa PKI di seluruh pelosok tanah air.

Salah satu veteran yang ikut berjuang, Andi Nurdin (85) menceritakan dirinya pada saat itu menjadi anggota prajurit Yonif 310 yang ditugaskan untuk menumpas antek-antek dan sisa-sisa PKI di Kalimantan Barat yang sudah dipersenjatai.

"Pada saat kejadian G30S/PKI waktu itu saya masih bertugas di perbatasan Indonesia-Malaysia sekitar tahun 1966. Setelah itu saya ditugaskan untuk menjadi pengawal Jendral AH Nasution menjelang Sidang Umum MPR ketika Presiden Soeharto akan dilantik," ujar Andi kepada MNC Portal Indonesia, Jumat (30/9/2022).

Kalo Pierre Tandean itu ajudan, lanjut Andi, sedangkan dirinya adalah pengawal yang bertugas untuk memastikan keamanan Jendral AH Nasution.

"Ibaratnya kalau ada yang memberi racun atau apapun yang menimpa Jendral AH Nasution, maka dirinya yang akan meninggal terlebih dahulu," katanya.

Dikatakan, banyak pertempuran yang berkesan dalam ingatan dan yang membuatnya bangga menjadi prajurit Yonif 310 Kodam Siliwangi. Saat ia bertempur melawan pemberontakan yang ada di seluruh Indonesia seperti penumpasan Republik Maluku Selatan (RMS), Permesta di Sumatera Utara dan lainnya.

Namun ada satu peristiwa yang paling Andi berkesan hingga sekarang, yakni ketika diperintahkan menumpas antek-antek PKI dan sisa-sisanya di Kalimantan Barat.

Baca: Keluarga dan Massa Pendukung Tak Izinkan Lukas Enembe Berobat ke Jakarta.

Dalam pertempuran kontak senjata, Andi kehilangan 11 orang temannya dari Yonif 310 saat bertempur di Sungai Sekayam (anak sungai dari sungai Kapuas).

"Dari 310 itu ada 11 orang korban dan dari lawan lebih banyak yang meninggal, karena PKI di Kalimantan juga dilengkapi senjata api, sempat saling adu tembak di daerah Sungai Sekayam. Dari operasi penumpasan PKI, kita mendapat 250 pucuk senjata hasil perampasan dari PKI," ujar Andi.

Baca Juga: Catat! Mulai Besok Pelabuhan Tanjung Api-Api Berlakukan Tarif Baru.

Lebih lanjut Andi mengatakan bahwa dengan metode Pagar Betis yang diciptakan oleh Jendral AH Nasution, para pemberontak akhirnya menyerah dan dalam 7 bulan operasi militer tersebut diselesaikan. "(Yonif) 310 itu Istimewa, pasukan lain 1 tahun kita 7 bulan (dalam menumpas pemberontak)," pungkasnya bangga.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Bung Karno Ramal Masa...
Bung Karno Ramal Masa Depan Indonesia di depan Media Asing Pasca G30S/PKI
Pangdam Siliwangi yang...
Pangdam Siliwangi yang Tembus Bintang 4, 3 Nama Melesat Jadi Panglima TNI
5 Fakta Kisah Cinta...
5 Fakta Kisah Cinta Pierre Tendean, Nyaris Jadi Mualaf demi Nikahi Rukmini
3 Pondok Pesantren Korban...
3 Pondok Pesantren Korban Keganasan dan Kekejaman Propaganda PKI
Tragedi Kelam G30S/PKI...
Tragedi Kelam G30S/PKI dan Jenderal Soeharto Simbol Sejarah Hari Kesaktian Pancasila
Cerita Pahit Jenderal...
Cerita Pahit Jenderal Dudung Berurai Air Mata Gegara Baki Kue Klepon Ditendang Tamtama
Misteri Mister Gendeng...
Misteri Mister Gendeng Sesepuh PKI yang Pengaruhi DN Aidit
Kisah Heroik Jenderal...
Kisah Heroik Jenderal Sintong Panjaitan Pimpin Pasukan Senyap Hancurkan PKI Secepat Kilat
Kisah Tokoh PKI Nyono...
Kisah Tokoh PKI Nyono Buka Tabir Misteri Gerakan 30 September 1965
Rekomendasi
China Siap Aliri Energi...
China Siap Aliri Energi dari Luar Angkasa ke Mobil Listrik
Menag Nasaruddin Umar...
Menag Nasaruddin Umar hingga Kepala Otorita IKN Lebaran ke Rumah Megawati
Google Maps Kini Bisa...
Google Maps Kini Bisa Kenali Detail Lokasi hanya dari Tangkapan Layar
Berita Terkini
Pohon Beringin di Alun-alun...
Pohon Beringin di Alun-alun Pemalang Roboh saat Salat Id Akibatkan 2 Jemaah Meninggal
10 menit yang lalu
Jalur Cibiru-Cileungi...
Jalur Cibiru-Cileungi Bandung Macet Parah saat Idulfitri
22 menit yang lalu
Petasan Meledak di Blitar...
Petasan Meledak di Blitar Lukai 4 Bocah, Satu Rumah Hancur
1 jam yang lalu
Urai Kepadatan Lalu...
Urai Kepadatan Lalu Lintas di Tol Japek, Contraflow Diberlakukan dari KM 47-65
1 jam yang lalu
Pramono Anung Persilakan...
Pramono Anung Persilakan Perantau Cari Kerja di Jakarta
2 jam yang lalu
Idulfitri 2025, Pemudik...
Idulfitri 2025, Pemudik Masih Melintas di Tol Cipali dan Jalan Pantura Cirebon
3 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved