Inovasi Jokowi Dinilai Percepat Terwujudnya Ketahanan Nasional

Sabtu, 20 Agustus 2022 - 16:43 WIB
loading...
Inovasi Jokowi Dinilai Percepat Terwujudnya Ketahanan Nasional
Sejumlah inovasi dalam Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai kian mempercepat capaian mewujudkan ketahanan pangan nasional. (Ist)
A A A
SERAN - Sejumlah inovasi dalam Pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai kian mempercepat capaian mewujudkan ketahanan pangan nasional. Salah satu langkah konkret Jokowi melalui akselerasi pelaksanaan Program Petani Milenial.

Demikiam disampaikan Duta Petani Milenial (DPM) Maulana Wiga, dia mengatakan upaya maksimal terus diberikan Jokowi dalam mencipatakan ketahanan pangan. Program yang digencarkan dinilainya begitu mendukung pencapaian tersebut.

Menurut dia sejak awal pemerintahan Jokowi telah memberi perhatian serius terhadap kondisi ketahanan pangan dalam negeri. Karenanya kondisi demikian harus terus disinergikan secara bersama terutama dari berbagai pihak terkait.

"Ketahanan pangan adalah tantangan kita, di mana masyarakkat kita pertumbuhannya sangat besar lebi dari 250 juta jiwa," kata Maulana di Serang, Banten.

Lebih lanjut dia menyebut, keseriusa Jokowi menciptakan ketahanan pangan dapat dilihat melalui kehadiran Program Petani Milenial. Menurut dia program tersebut memiliki peranan yang sangat penting

Tentunya, dia melanjutkan, dalam mengoptimalkan realisasi visi Jokowi dalam sektor ketahanan pangan Nasional. Selain itu diharapkan akan dapat pula menjaga keberlanjutan pembangunan infrastruktur pertanian.

Melalui hal itu, lanjut dia, nantinya bisa terwujud sumber daya manusia (SDM) pertanian yang lebih maju, mandiri, dan modern. Karenanya dia berharap dapat terus mendapat dukungan dari masyarakat.

"Tugas selanjutnya adalah bagaimana bisa sustainable regenerasi petani agar bisa ada. Kalau engga ada petani lagi mau bagaimana kita," tandas Maulana.

Baca: Sopir Ngantuk Jadi Pemicu Kecelakaan Maut yang Merenggut Nyawa Ayah Wagub Jatim Emil Dardak.

Diketahui Presiden Jokowi telah menyiapkan anggaran Rp 92,3 triliun untuk sektor ketahanan pangan tahun 2022. Kebijakan tersebut terus digencarkan melalui peningkatan keterjangkauan dan kecukupan pangan, peningkatan produktivitas dan pendapatan petani dan nelayan.
(nag)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2304 seconds (0.1#10.140)