Akmal Malik Diskusi Potensi Ekonomi Sulbar dengan Direksi BSI

Rabu, 10 Agustus 2022 - 20:25 WIB
loading...
Akmal Malik Diskusi...
Bank Syariah Indonesia (BSI) siap berpartisipasi aktif dalam mendukung pembangunan ekonomi di wilayah Sulawesi Barat. Foto: Istimewa
A A A
JAKARTA - Bank Syariah Indonesia (BSI) siap berpartisipasi aktif dalam mendukung pembangunan ekonomi di wilayah Sulawesi Barat .

Hal tersebut diungkap Pejabat Eksekutif BSI Bob Tyasika Ananta saat menerima kunjungan Pj Gubernur Sulbar Akmal Malik di BSI Tower, Rabu, 10 Agustus 2022.



Dalam pertemuan tersebut, Akmal Malik banyak memaparkan tentang potensi ekonomi Sulbar dan sektor-sektor yang membutuhkan bantuan pembiayaan dari lembaga perbankan.

“Sektor perikanan tangkap kita misalnya potensinya sangat besar. Tapi nelayan di sana (Sulbar) mengalami kesulitan, khususnya untuk mendapatkan akses bantuan pembiayaan dari lembaga perbankan. Kami harap BSI bisa hadir memberi solusi,” tutur Akmal Malik .

Direktur Jenderal (Dirjen) Otonomi Daerah pada Kementerian Dalam Negeri ini berharap BSI sebagai salah satu lembaga perbankan milik pemerintah juga bisa hadir di Sulbar dan memberi kontribusi positif pada ekonomi Sulbar.

“Posisi Sulbar ini sangat strategis. Saya berharap BSI bisa hadir di Sulbar untuk membantu ekonomi daerah ini. Apalagi posisinya strategis sebagai penopang Ibu Kota Negara (IKN) baru Nusantara,” tutur Akmal Malik.

Pada kesempatan tersebut, Akmal Malik juga mengajak BSI untuk bisa ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan event Festival Sandeq di mana puluhan kapal khas Mandar akan berlayar dari Sulbar menuju Kalimantan, mengarungi selat Makassar.

“Festival Sandeq ini juga merupakan agenda pariwisata Pemprov Sulbar. Kami ingin memperkenalkan tentang potensi alam, potensi kelautan Sulbar dan kekayaan non alamnya, seperti perahu Sandeq ini yang memiliki filosofi sangat dalam. Kami harap BSI juga bisa berkontribusi,” tutur Akmal Malik.

Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Pj Gubernur Sulbar Bahtiar...
Pj Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin Dapat Penghargaan Pemimpin Daerah Awards 2024
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Pemprov Sulbar Terima Penghargaan Indonesia Awards 2023
Hadiri Coffee Morning,...
Hadiri Coffee Morning, Zudan: Ajak untuk Utamakan Output Program
Percepat Penurunan Stunting,...
Percepat Penurunan Stunting, Pj Gubernur Sulbar Raker dengan BKKBN RI
Pemprov Sulbar Konsisten...
Pemprov Sulbar Konsisten Prioritaskan Merdeka Belajar
Selamat, Pemprov Sulbar...
Selamat, Pemprov Sulbar Raih WTP Kesembilan Kalinya
Colour Full, Libatkan...
Colour Full, Libatkan Siswa Lomba Mewarnai Karang di Karampuang
Lahirkan Generasi Pecinta...
Lahirkan Generasi Pecinta Al-Qur'an, Terapkan Pembinaan Digital Dengan Guru Bertarap Internasional
Antisipasi Penyebaran...
Antisipasi Penyebaran Virus Jembrana, Pemprov Sulbar Jalankan Langkah Pengendalian
Rekomendasi
Lyodra Kenang Momen...
Lyodra Kenang Momen Berharga Bersama Paus Fransiskus: Rest In Love Pope
10 Contoh Ucapan Selamat...
10 Contoh Ucapan Selamat Hari Kartini dalam Bahasa Inggris untuk Berbagai Momen
Arutmin Dorong Kemandirian...
Arutmin Dorong Kemandirian Ekonomi Masyarakat di Kintap
Berita Terkini
Biadab! Perempuan di...
Biadab! Perempuan di Kendari Banting Bayi 6 Bulan, Rekam dan Dikirim ke Ibu Balita
35 menit yang lalu
Keuskupan Ruteng Ajak...
Keuskupan Ruteng Ajak Umat Gelar Misa Arwah Mengenang Paus Fransiskus
1 jam yang lalu
Korban Mutilasi Gunungsari...
Korban Mutilasi Gunungsari Sempat Disiksa dan Dibakar, Potongan 2 Tangan Belum Ditemukan
2 jam yang lalu
Partai Perindo Jateng...
Partai Perindo Jateng Target Raih 5 Kursi di Senayan pada Pemilu 2029
2 jam yang lalu
Pengamat Undiknas Bali:...
Pengamat Undiknas Bali: Larangan Air Minum Kemasan Ukuran Kecil Perlu Kajian Mendalam
2 jam yang lalu
Puluhan Pelajar MAN...
Puluhan Pelajar MAN I Cianjur Keracunan Diduga setelah Menyantap Makan Bergizi Gratis
2 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Islam dengan...
5 Negara Islam dengan Kekuatan Militer Terkuat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved