Gubernur Kepri Beri Insentif 418 RT dan 178 RW di Kepulauan Anambas

Minggu, 10 Juli 2022 - 18:14 WIB
loading...
Gubernur Kepri Beri Insentif 418 RT dan 178 RW di Kepulauan Anambas
Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad usai menyerahkan hadiah dan piagam penghargaan untuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) terbaik di Kabupaten Kepulauan Anambas. Foto: iNews/Alfie Al Rasyid
A A A
TAREMPA - Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad memberikan insentif kepada 418 RT dan 178 RW di Kabupaten Kepulauan Anambas , dan bantuan operasional posyando di daerah tersebut dengan total anggaran Rp905 juta.

Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad mengatakan, bantuan ini merupakan apresiasi dan penghormatan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau atas kerja keras para ketua RT dan RW yang menjadi ujung tombak pemerintah dalam menangani pandemi COVID-19.



Menurutnya, melandainya kasus pandemi COVID-19 di Provinsi Kepulauan Riau tidak terlepas dari peran Rukun Tetangga (RT) dan Rukun Warga (RW) yang menggerakkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mikro di level masyarakat.



“Saya memahami betul bagaimana kerja keras bapak ibu sekalian menjadi pelayan dan pembina masyarakat selama masa pandemi. Inilah salah satu bentuk apresiasi dari kami untuk pengabdian RT dan RW," ujar Ansar Ahmad.

Dia melanjutkan, dana insentif yang diberikan pada tahun ini sebesar Rp1,2 juta per RT dan RW. Nantinya, jika APBD Provinsi Kepulauan Riau terus meningkat dan pemulihan ekonomi membaik, maka besaran bantuan insentif yang diberikan akan ditingkatkan.

"Karena itulah, Pemerintah Provinsi Kepri maupun Pemkab Kepulauan Anambas sangat membutuhkan kerja sama dan sinergitas dari RT dan RW demi mewujudkan pembangunan Kepri yang semakin pesat," katanya.



Total bantuan yang diberikan Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau untuk Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas sebesar Rp905 juta. Angka tersebut dirincikannya, yakni Rp501 juta untuk 418 orang RT dan Rp213 juta untuk 178 kepala RW di seluruh Kabupaten Kepulauan Anambas.

Selain itu, Ansar Ahmad juga menyerahkan bantuan operasional posyandu sebesar Rp190 juta untuk 38 posyandu di Kepulauan Anambas. Setiap posyandu menerima bantuan sebesar Rp5 juta.

"Posyandu harus mendapatkan perhatian khusus karena peran posyandu sebagai garda terdepan dalam penanganan stunting dan kesehatan ibu dan anak," paparnya.

Sementara itu, Bupati Kepulauan Anambas, Abdul Haris mengucapkan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan Provinsi Kepulauan Riau. Perhatian Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau meningkatkan semangat kinerja para RT dan RW untuk mengabdi pada masyarakat.



"Kami sangat bersyukur pemerintah Provinsi Kepri mau memberikan perhatian untuk RT dan RW di Anambas. Bantuan dari bapak Gubernur, baiknya kita manfaatkan untuk kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat," kata Abdul Haris.

Gubernur Kepulauan Riau juga menyerahkan hadiah untuk Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) terbaik di Kabupaten Kepulauan Anambas. Ada tiga BUMDes terbaik yang mendapatkan hadiah tersebut, yakni BUMDes Mandiri Sejahtera Piasan, BUMDes Tujuh Kunci, dan BUMDes Putik Sejahtera.
(nic)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3275 seconds (0.1#10.140)