Anak Petani Asal Paluta Raih Adhi Makayasa Taruna AAU 2020

Jum'at, 26 Juni 2020 - 11:15 WIB
loading...
Anak Petani Asal Paluta...
Sermatutar Juanda Siregar. Foto/Ist.
A A A
PADANGLAWAS UTARA - Senyum sumringah terlihat merekah dari pasangan suami istri (pasutri), Borkat Siregar dan Erni Harahap. Bagaimana tidak, putra kandung dari pasutri asal Desa Ujung Padang, Kecamatan Halongonan, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) Sumatera Utara itu berhasil meraih Adhi Makayasa atau lulusan terbaik se-Indonesia di Akademi Angkatan Udara (AAU).

(Baca juga: Tangis Haru Sumiyati, Pulang Dari Papua Diantar Prajurit Kostrad )

Adalah Sermatutar Juanda Siregar, yang telah sukses menyelesaikan pendidikan di AAU. Anak bungsu dari enam bersaudara ini berhasil memersembahkan yang terbaik kepada orangtuanya, setelah menerima kelulusan di Gedung Sabang Merauke, Yogyakarta, Kamis (24/6/2020).

"Alhamdulillah, putra daerah asli Paluta bisa menyelesaikan pendidikan AAU dan terpilih sebagai peraih Adhi Makayasa," ujar Juanda Siregar seusai prosesi wisuda Taruna AAU kepada awak media melalui pesan singkat WhatsApp. (Baca juga: Rencana Bobby Nasution Tata Kawasan Medan Utara Didukung Akademisi USU )

Diceritakan Juanda, ayahnya merupakan seorang petani di desanya, sedangkan ibunya adalah ibu rumah tangga. Kendati dibesarkan dengan kondisi keluarga yang sederhana, Juanda tetap gigih dalam memerjuangkan cita-citanya. Kondisi sederhana, justru mendongkrak Juanda untuk meraih impian setinggi-tingginya.

(Baca juga: Dikeroyok 5 Orang, Mahasiswa Semarang dan Pacar Seksinya Terluka )

Dia mengakui, apa yang telah ia raih saat ini bukanlah datang tiba-tiba. Perlu tekat yang kuat serta kerja keras dalam menggapai kesuksesan. Faktor dukungan dari kedua orangtua serta keluarga besarnya, juga merupakan alasan lain dirinya mampu meraih Adhi Makayasa.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1758 seconds (0.1#10.140)