Terduga Pelaku Tewas, Polisi Hentikan Dugaan Pembunuhan Nenek di Karangploso Malang?

Senin, 04 Juli 2022 - 11:03 WIB
loading...
Terduga Pelaku Tewas,...
Polisi memasang police line di lokasi pembunuhan nenek di Dusun Manggisari, Desa Bocek, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang.Foto/dok
A A A
MALANG - Saksi kunci dugaan pembunuhan yang menimpa nenek Wurlin di Malang akhirnya tewas. Saksi yang juga cucu korban, Muhammad Syaifuddin (18) menghembuskan napas terakhirnya pada Minggu dini hari (3/7/2022) saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Malang.

Kasatreskrim Polres Malang AKP Donny Kristian Bara'langi membenarkan informasi yang beredar mengenai meninggalnya cucu dari nenek yang tewas bersimpah darah di Dusun Manggisari, Desa Bocek, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang. Dari laporan yang diterima dari tim medis, korban meninggal dunia pada Minggu dini hari pukul 03.32 WIB.

"Kata dokter karena gagal nafas yang disebabkan radang paru-paru," ujar Donny, saat dikonfirmasi MPI, Senin pagi (4/7/2022).

Baca juga: Terindikasi Jadi Pembunuh Nenek di Malang, sang Cucu Berulang Kali Coba Bunuh Diri

Donny menambahkan, jika perkara pembunuhan yang dialami nenek Wurlin mengarah pada pelaku yang diduga cucunya tersebut. Sayang kepolisian belum bisa menetapkan tersangka, karena belum melakukan pemeriksaan kepada Muhammad Syaifuddin atau yang akrab disapa Udin tersebut. Mengingat Udin juga mengalami luka parah di bagian leher dan perut, pasca kejadian tewasnya nenek Wurlin di rumahnya.

"Berdasarkan fakta-fakta dari hasil olah TKP (tempat kejadian perkara) dan Keterangan saksi semuanya mengarah ke pelaku tunggal yakni MS," ungkapnya.

Namun pihaknya belum bisa memutuskan mengenai penghentian perkara penyelidikan, karena harus melakukan gelar perkara terlebih dahulu. Rencananya gelar perkara bakal dilakukan hari ini. "Gelar penghentian penyidikan dengan fakta dari hasil penyidikan tersangka meninggal dunia," tukasnya.

Sebelumnya diberitakan, seorang nenek di Kabupaten Malang ditemukan tewas di rumahnya. Sang nenek bernama Wurlin (70) tewas tergeletak di dalam rumahnya, namun tak diketahui penyebab pasti kematiannya.

Peristiwa meninggalnya Wurlin diketahui ketika Syaifudin (17), cucunya keluar rumah dalam kondisi bersimbah darah, Selasa (7/6/2022), sekitar pukul 07.30 WIB tadi. Kedua tinggal satu rumah di RT 4 RW 6 Dusun Mangesari, Desa Bocek, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang.

Udin sendiri menjalani perawatan di RSSA usai dirujuk oleh RS Prasetya Husada Karangploso. Ia telah menjalani operasi di bagian leher dan perutnya pada Selasa 7 Juni 2022 dan masih berada di ruang ICU dengan kondisi sadar.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Motif Pembunuh Ibu dan...
Motif Pembunuh Ibu dan Anak di Tambora karena Sakit Hati Dimarahi Korban
Tega Bunuh Bayinya yang...
Tega Bunuh Bayinya yang Berusia 2 Bulan, Brigadir AK Diperiksa Propam-Ditreskrimum Polda Jateng
Polisi Tangkap Pembunuh...
Polisi Tangkap Pembunuh Ibu dan Anak dalam Toren di Tambora Jakbar
Pelaku Pembunuhan Ibu...
Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak dalam Toren di Tambora Ditangkap di Banyumas
Astaga! Anggota Intel...
Astaga! Anggota Intel Polda Jateng Diduga Cekik Bayi 2 Bulan hingga Tewas
Ibu-Anak Tewas dalam...
Ibu-Anak Tewas dalam Toren, Polisi: Ada Luka Hantaman Benda Tumpul di Kepala Korban
Misteri Mayat Ibu dan...
Misteri Mayat Ibu dan Anak di Dalam Toren, Polisi Temukan Sejumlah Luka
Jasad Ibu dan Anak di...
Jasad Ibu dan Anak di Dalam Toren Gegerkan Warga Tambora, Diduga Korban Pembunuhan
Berkas Dilimpahkan ke...
Berkas Dilimpahkan ke PN Jaksel, Anak Bos Prodia Segera Disidang
Rekomendasi
Eks Bos Shin Bet Israel...
Eks Bos Shin Bet Israel Ancam Netanyahu: Saya akan Bongkar Semua yang Saya Tahu
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
Berita Terkini
Banjir Muarojambi Meluas,...
Banjir Muarojambi Meluas, 7 Kecamatan Terendam
15 menit yang lalu
Gempa M5,2 Guncang Bayah...
Gempa M5,2 Guncang Bayah Banten, Dirasakan hingga Bogor
1 jam yang lalu
Ini Tarif PBJT Jasa...
Ini Tarif PBJT Jasa Perhotelan saat Inap di Hotel Jakarta, Wajib Tahu
1 jam yang lalu
Kisah Penangkapan Crazy...
Kisah Penangkapan Crazy Rich Kiai Murmo yang Memicu Kemarahan Pangeran Diponegoro Kepada Belanda
1 jam yang lalu
Bangunan Liar di Bantaran...
Bangunan Liar di Bantaran Kali Bekasi Dibongkar, Kades Kritik Dedi Mulyadi Otoriter: Bukan Zaman Penjajah Ini
2 jam yang lalu
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
9 jam yang lalu
Infografis
Kebakaran Baru di Los...
Kebakaran Baru di Los Angeles, Trump Justru Ancam Hentikan Bantuan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved