Ratusan Rumah Dua Kelurahan di Kecamatan Tempe Terendam Banjir Satu Meter

Minggu, 26 April 2020 - 09:29 WIB
loading...
Ratusan Rumah Dua Kelurahan di Kecamatan Tempe Terendam Banjir Satu Meter
Ratusan rumah dua kelurahan di Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Sulsel, terendam banjir setinggi satu meter pada Minggu (26/4/2020) pagi.Foto/iNews TV/Amnar Sengkeng
A A A
KABUPATEN WAJO - Memasuki hari ketiga puasa Ramadhan ratusan rumah dua kelurahan di Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan (Sulsel), terendam banjir setinggi satu meter pada Minggu (26/4/2020) pagi.

Banjir terjadi akibat Sungai Walenae meluap, karena kiriman air dari kabupaten tetangga.

Warga mengeluh kesulitan mendapatkan air bersih, sebab sumber air bersih mereka tergenang banjir. Untuk mendapatkan air bersih di luar wilayah mereka, warga kesulitan karena luasnya areal banjir.

Bahar, warga Kelurahan Laelo Lingkungan Baru Orai yang terdampak banjir mengatakan, sudah tiga hari banjir merendam rumah warga.

"Warga sangat membutuhkan bantuan dari pemerintah, sebab kami tidak bisa kemana-mana. Selain akses keluar rumah susah, warga juga takut wabah virus Corona (COVID-19)," tuturnya.
(zil)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1653 seconds (0.1#10.140)