Umumkan Pembangunan Masjid Al Mumtadz di Pusara Eril, Ridwan Kamil: Ini Semata-mata Dakwah Kami

Senin, 13 Juni 2022 - 17:51 WIB
loading...
Umumkan Pembangunan...
Gubernur Jabar, Ridwan Kamil saat menyampaikan untaian kata menyentuh hati dalam prosesi pemakaman putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz, Senin (13/6/2022).
A A A
BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil kembali menyampaikan rencananya untuk membangun Masjid Al Mumtadz di area pemakaman putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz .

Rencana pembangunan Masjid Al Mumtadz sendiri sempat disampaikan Ridwan Kamil melalui media sosialnya beberapa waktu lalu. Bahkan, Ridwan Kamil pun memperlihatkan desain masjid yang dinamai sama dengan nama anaknya itu.

Kali ini, di hadapan pusara Emmeril dan ribuan pelayat, Gubenur yang akrab disapa Kang Emil itu kembali mengumumkan rencana pembangunan Masjid Al Mumtadz.

Baca juga: Untaian Doa Ridwan Kamil yang Menyentuh Hati saat Prosesi Pemakaman Eril

"Dalam kesempatan ini, kami akan membangun masjid sekaligus tempat ibadah bagi masyarakat. Namun, dalam kesempatan yang istimewa ini, kami juga mengumumkan bahwa masjid akan diberi nama Masjid Al Mumtadz, artinya yang paling baik," tutur Kang Emil, sapaan akrabnya.

Menurut Kang Emil, pembangunan Masjid Al Mumtadz semata-mata merupakan upaya dakwah yang diinginkannya bersama keluarga besarnya. Dia berharap, area pemakaman Emmeril menjadi tempat yang mulia karena digunakan juga sebagai tempat beribadah.

"Ini semata-mata sebagai dakwah kami dan tempat ibadah untuk masyarakat. Mudah-mudahan menjadi sebuah tempat yang mulia. Kebetulan diambil dari nama akhir putra kami, Emmeril Kahn Mumtadz," katanya.

Kang Emil juga menjelaskan, meskipun berada dalam satu area, namun bangunan masjid terpisah dari makam Emmeril. Sehingga, masjid bisa digunakan oleh masyarakat tanpa mengganggu keberadaan makam Emmeril.

"Sesuai syariatnya, makam tidak menempel dengan kawasan masjid. Insya Allah, mudah-mudahan Allah memudahkan pembangunan masjid Al Mumtadz," katanya.

Rencana pembangunan Masjid Al Mumtadz sempat disampaikan Kang Emil melalui akun Instagram pribadinya, @ridwankamil.

Dalam unggahannya, Kang Emil memperlihatkan sketsa dan desain bangunan masjid disertai dengan kalimat doa untuk Eril, sapaan akrab Emmeril yang meninggal dunia akibat tenggelam di Sungai Aare, Bern, Swiss itu.

"Dear Eril, saatnya kamu pulang ke negeri untaian doa. Ke negeri para wali yang salah satunya adalah leluhurmu," ujar Kang Emil.

Selain itu, Kang Emil juga menyampaikan bahwa dirinya telah memberikan tempat istimewa untuk putra tercintanya itu.

"Dear Eril, sudah aku siapkan sebuah tempat yang istimewa. Sudah aku desainkan sebuah rumah akhirmu yang indah. Di sebelah sungai kecil, dengan pemandangan gunung dan pesawahan yang hijau permai," kata Kang Emil.



Diketahui, Emmeril Kahn Mumtadz dimakamkan di Kampung Geger Beas, Desa Cimaung, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022). Lokasi pemakaman Emmeril merupakan tanah kelahiran sekaligus kampung halaman ibundanya, Atalia Praratya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2216 seconds (0.1#10.140)