Mantan Kades Alami Patah Lengan Tabrak Pohon, Penumpang Tewas

Sabtu, 28 Mei 2022 - 16:32 WIB
loading...
Mantan Kades Alami Patah...
Mobil Brio yang dikendarai mantan kades rusak parah usai menabrak. Foto: Zulkifli/SINDOnews
A A A
PELAIHARI - Seorang warga Tanah Laut, Kalimantan Selatan, tewas usai menabrak pohon, di Jalan Trikora, Kota Banjarbaru. Kecelakaan terjadi pukul 04.30 WITA, dekat bundaran Taman Bunga, Landasan Ulin Tengah, Liang Anggang.

Brio diketahui yang dikemudikan oleh Bawaihin, warga Desa Handil Babirik, Kecamatan Bumi Makmur datang dari arah LIK.

Kapolsek Liang Anggang, AKP Yuda Kumoro Pardede membenarkan adanya insiden tersebut, dan saat ini sudah ditangani Satlantas Polres Banjarbaru.



"Saat mendekati tikungan dekat Taman Bunga Simpang Empat Peramuan, mobil yang diduga dengan kecepatan tinggi itu hilang kendali dan menabrak pohon," katanya, Sabtu (28/5/2022).

Bawaihin yang menyetir mobil dilarikan ke rumah sakit menggunakan mobil relawan yang datang ke lokasi kejadian, mantan Kades Handil Babirik itu menderita patah lengan. Sedangkan Fahriadi (34) meninggal di tempat.

"Kedua penumpang Brio dievakuasi ke RS Idaman Banjarbaru. Fahriadi meninggal dunia, diduga akibat benturan keras mobil dengan pohon yang ditabraknya, hal ini terlihat juga dari pecahnya air bag," jelasnya.



Jasad Fahriadi kemudian dibawa ke rumah duka, di Desa Handil Babirik. Jasad dijemput adiknya Jaidi Anwar dengan ambulans desa.

Menurut Jaidi, kakaknya itu berangkat dengan temannya sekitar pukul 03.00 WITA. Sementara ia mendapat kabar duka, sekitar pukul 04.30 WITA.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2732 seconds (0.1#10.140)