Wujudkan 30 Juta UMKM dan Gernas BBI, Pemda Babel Gelar Cahaya Bangka Belitung

Selasa, 24 Mei 2022 - 00:15 WIB
loading...
Wujudkan 30 Juta UMKM...
Dalam rangka mewujudkan Gerakan 30 juta UMKM onboarding hingga 2023 dan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia, Pemda Babel menggelar acara bertajuk Cahaya Bangka Belitung. Foto ist
A A A
BANGKA BELITUNG - Dalam rangka mewujudkan Gerakan 30 juta UMKM onboarding hingga 2023 dan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia ( Gernas BBI ) pemerintahan daerah (pemda) Bangka Belitung (Babel) menggelar acara bertajuk 'Cahaya Bangka Belitung'.



Acara puncak yang berlangsung di Pantai Tanjung Kelayang, Jumat (20/5/2022) ini mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk BCA. Puncak acara dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, Wakil Menteri Perdagangan Jerry Sambuaga, Executive Vice President BCA I Ketut Alam Wangsawijaya.

“Kami bangga dapat memberikan dukungan terhadap kegiatan Gernas BBI ini. Kami berharap kegiatan ini memberikan dampak yang positif bagi perekonomian dan pariwisata di Bangka Belitung.” ujar Ketut Wangsawijaya.

Diketahui Gernas BBI merupakan program pemerintah yang gencar dilakukan di tiap daerah, termasuk Bangka Belitung. Cahaya Bangka Belitung merupakan kerja sama antara intansi baik pemerintahan maupun swasta yang dikoordinasi oleh Kementrian Perdagangan.

Adapun Gernas BBI Bangka Belitung dikemas melalui berbagai kegiatan seperti pop up market, fashion on the beach, gastronomi kuliner babel, mural competition, fun run dan talkshow literasi keuangan.

Selain itu, ada juga kegiatan istimewa yaitu kunjungan ke salah satu desa wisata binaan Bakti BCA yaitu Bukit Peramun.

Lanjut Ketut, guna mendukung kegiatan pop up market, pihaknya memberikan program cashback 50 persen maksimal Rp150 ribu untuk pembelian produk UMKM menggunakan QRIS di MyBCA, BCA mobile dan Sakuku.

Selain itu, pihaknya menghadirkan sesi literasi keuangan berupa talkshow yang dapat dihadiri oleh seluruh UMKM maupun pengunjung. Dalam kegiatan ini juga dilakukan pemilihan UMKM Bangka Belitung terbaik.

"Rangkaian kegiatan ini dilakukan dalam rangka mewujudkan Gernas BBI Bangka Belitung 2022 serta mewujudkan Gerakan 30 juta UMKM onboarding hingga 2023 mendatang," ungkapnya.

Ketut menambahkan, dukungan kuat yang diberikan pihaknya, sesuai dengan visi yaitu untuk mewujudkan tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs) dibidang pemberdayaan sumber daya manusia.

"Kami berharap melalui penyelenggaraan kegiatan ini akan berdampak positif perkembangan UMKM di Indonesia,” tutupnya.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dinkopumdag Surabaya...
Dinkopumdag Surabaya Gandeng Lazada Latih UMKM Tetap Kompetitif di Era Digital
Perluas Pasar, Bank...
Perluas Pasar, Bank Jatim Fasilitasi UMKM Ikuti Misi Dagang di Ternate
Libatkan UMKM Lokal,...
Libatkan UMKM Lokal, KEK MNC Lido City Bagikan Takjil untuk Pengguna Jalan
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
Pengusaha UMKM di Jaktim...
Pengusaha UMKM di Jaktim Manfaatkan Teknologi untuk Tingkatkan Omzet
Dorong Peningkatan Ekonomi...
Dorong Peningkatan Ekonomi UMKM, Taman Jajan Gaul BSD Direnovasi
Hendy Berbagi Kiat Sukses...
Hendy Berbagi Kiat Sukses di HUT Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V Brawijaya
Pemuda Tani Indonesia...
Pemuda Tani Indonesia Jabar Siap Bersinergi dengan Pemda untuk Wujudkan Swasembada Pangan
Sandiaga Uno Apresiasi...
Sandiaga Uno Apresiasi Peluncuran Program UMKM Start Up di Bogor
Rekomendasi
Siapa Salah al-Bardawil?...
Siapa Salah al-Bardawil? Pemimpin Biro Politik Hamas yang Jago Sastra Palestina dan Jadi Simbol Kejujuran
Pangeran William Jadi...
Pangeran William Jadi Target Drone Rusia, Diancam Bakal Disingkirkan
Jelang Lebaran Momen...
Jelang Lebaran Momen Tepat untuk Membeli Emas, Ini Alasannya
Berita Terkini
Kakak Adik Viral Tawarkan...
Kakak Adik Viral Tawarkan Ginjal untuk Bebaskan Ibu, Polisi Tangguhkan Penahanan SY
5 jam yang lalu
Kronologi Demo Tolak...
Kronologi Demo Tolak UU TNI Berujung Pembakaran Gedung DPRD Kota Malang
6 jam yang lalu
Demo Tolak UU TNI di...
Demo Tolak UU TNI di Malang Ricuh, Sejumlah Demonstran Diamankan
6 jam yang lalu
Berbagi Kebahagiaan,...
Berbagi Kebahagiaan, Mayjen TNI Ramses Tobing Bagikan Menu Buka Puasa untuk Anak Jalanan dan Pekerja Kecil
6 jam yang lalu
Demo Tolak UU TNI di...
Demo Tolak UU TNI di Malang Ricuh, Sejumlah Aparat dan Demonstrans Terluka
7 jam yang lalu
Penyaluran Bansos Pos...
Penyaluran Bansos Pos Indonesia di Mataram Capai 99%
7 jam yang lalu
Infografis
Diprediksi Puncak Arus...
Diprediksi Puncak Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved