Dor! Aparat Tembak 2 Pembunuh Sadis, Korban Disangka Informan Polisi

Kamis, 12 Mei 2022 - 19:12 WIB
loading...
Dor! Aparat Tembak 2...
Dua pelaku ditindak tegas dengan tembakan di bagian kaki karena tidak koperatif dan membahayakan petugas saat dilakukan penangkapan. iNews TV/Ulil
A A A
TANJUNG BALAI - Motif kasus pembunuhan seorang pria di area kebun sawit Jalan Lingkar, Teluk Nibung, Kota Tanjung Balai pada 20 April 2021 lalu akhirnya terungkap.

Korban bernama Suryadi dibunuh secara sadis oleh pelaku dengan cara dibakar dan ditusuk menggunakan senjata tajam.

Dari hasil penyelidikan, petugas akhirnya berhasil menangkap dua orang terduga pelaku, yakni BW dan S. Sedangkan AM masuk dalam daftar pencarian orang alias buron.

Dua pelaku ditindak tegas dengan tembakan di bagian kaki karena tidak koperatif dan membahayakan petugas saat dilakukan penangkapan.

Kapolres Tanjung Balai AKBP Triyadi mengatakan, kasus pembunuhan didasari atas kecurigaan tersangka terhadap korban yang disangka informan kepolisian yang menyamar jadi pekerja migran ilegal. Baca: Menyayat Hati, Pakai Uang Usaha Kuliner Rp200.000 Pegawai Kafe Gantung Diri dan Tinggalkan Surat Wasiat.

Padahal korban benar-benar ingin bekerja ke Malaysia, dan telah menyetor uang sebanyak Rp30 juta lebih pada tersangka. Baca Juga: Garut Gempar! Kepala Pria Dihantam Cangkul sampai Tewas Bersimbah Darah.

"Atas kasus tersebut, dua tersangka disangkakan Pasal pembunuhan berencana dengan ancaman hukuman seumur hidup atau mati," pungkas Triyadi.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1673 seconds (0.1#10.24)