Polisi Diminta Tegas Tangani Dugaan Pencabulan Guru Terhadap 3 Muridnya

Kamis, 12 Mei 2022 - 14:35 WIB
loading...
Polisi Diminta Tegas...
Polres Bulukumba diminta untuk tegas menangani kasus dugaan pencabulan yang dilakukan oknum guru. Foto: Sindonews/Ilustrasi
A A A
BULUKUMBA - Jajaran Kepolisian Resor (Polres) Bulukumba , diminta untuk tegas dalam penanganan dugaan kasus pencabulan yang dilakukan oknum guru terhadap tiga orang murid Sekolah Dasar (SD) di Kecamatan Bulukumpa, Kabupaten Bulukumba.

Ketua Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Sulawesi Selatan, Fadiah Machmud, meminta pihak kepolisian untuk bersikap tegas dan mengecam pelaku kejahatan seksual terhadap anak-anak apa lagi dilakukan oleh oknum guru.



Fadiah menjelaskan, dalam Pasal 54 Undang-undang Perlindungan Anak diatur bahwa anak di dalam dan di lingkungan satuan pendidikn wajib mendapatkn perlindungan dari tindak kekerasan fisik, psikis, kejahatan seksual dan kejahatan lainnya oleh pendidik, tenaga kependidikan, sesama peserta didik dan/atau pihak lain.

"Perlindungan dilakukan oleh pendidik , tenaga pendidik, aparat pemerintah dan/atau masyarakat. Kata wajib menunjukkan bahwa, jika terjadi pelanggaran maka ada sanksinya," tegas Fadiah.

Seharusnya, lanjut Fadiah, sekolah adalah tempat mengembangkan potensi manusiawi anak-anak, mempersiapkan anak menjadi anak tangguh dan salah satu tugas utama guru adalah mendidik.

"Sangat disayangkan jika pelakunya berasal dari kalangan pendidik," sesal Fadiah.

Selain Fadiah, Aktivis perempuan dari KPI Bulukumba, Agustin, juga mengecam pelaku kekerasan seksual terhadap anak apalagi dilakukan oleh oknum guru.

Agustin juga menyoroti proses penanganan hukum dari kasus tersebut. Menurutnya, pihak kepolisian tidak boleh menyepelehkan kasus kekerasan seksual terhadap perempuan dan anak.

"Sekarang sudah berlaku UU TPKS, kami harapkan penyidik juga menggunakan UU itu dalam menangani kasus ini," pintanya.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Anggota DPRD Depok Tersangka...
Anggota DPRD Depok Tersangka Kasus Dugaan Pencabulan Anak Ditahan
Biadab! 19 Pemuda Setubuhi...
Biadab! 19 Pemuda Setubuhi ABG Bergilir di Gorontalo, Ini Tampang Pelaku
Polres Lebak Ungkap...
Polres Lebak Ungkap Modus dan Kronologi Guru SD Cabuli 9 Muridnya
Ini Penampakan ASN Pemprov...
Ini Penampakan ASN Pemprov Jambi Pelaku Pelecehan Seksual Pelajar Laki-laki
Predator Anak! Ini Tampang...
Predator Anak! Ini Tampang Pimpinan Ponpes di Jambi yang Cabuli 12 Santri
Cabuli Santriwati, Bapak...
Cabuli Santriwati, Bapak dan Anak Pengasuh Pesantren di Trenggalek Divonis 9 Tahun Penjara
Bejat! Pakde Rudapaksa...
Bejat! Pakde Rudapaksa Bocah 7 Tahun yang Ditinggal Ibunya Jadi TKI di Taiwan
Tetangga yang Cabuli...
Tetangga yang Cabuli Bocah Perempuan 12 Tahun di Cimahi Ditangkap Polisi
Kebejatan Paman di Mura...
Kebejatan Paman di Mura Cabuli Keponakan Berusia 4 Tahun, Berdalih Kerasukan Setan
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah Eps 28: Rencana Adopsi Kasih
3 Anggota Polri Tewas...
3 Anggota Polri Tewas Ditembak saat Gerebek Sabung Ayam Dapat Kenaikan Pangkat Luar Biasa
Kim Soo Hyun Diduga...
Kim Soo Hyun Diduga Suap Ayah Kim Sae Ron, Tawarkan Sejumlah Uang
Berita Terkini
Bus Rombongan Pengajian...
Bus Rombongan Pengajian Terguling di Wonogiri, Satu Penumpang Tewas
8 menit yang lalu
Sambangi Pabrik Rokok...
Sambangi Pabrik Rokok di Pasuruan, Bea Cukai Sita 542 Karton Rokok Ilegal
12 menit yang lalu
3 Polisi Tewas Ditembak...
3 Polisi Tewas Ditembak saat Gerebek Sabung Ayam Dimakamkan Hari Ini setelah Autopsi
1 jam yang lalu
2 Pegawai Bank Pemerintah...
2 Pegawai Bank Pemerintah Ditahan Terkait Kasus Korupsi Penyaluran Kredit
1 jam yang lalu
Update Banjir Jakarta:...
Update Banjir Jakarta: 29 RT Masih Terendam, Terparah di Cililitan Jaktim Setinggi 2,5 Meter
2 jam yang lalu
Korem dan Polda Lampung...
Korem dan Polda Lampung Investigasi Bersama Ungkap Kasus 3 Polisi Polres Way Kanan yang Tewas Ditembak
2 jam yang lalu
Infografis
3 Efek Perang Dunia...
3 Efek Perang Dunia III dengan Nuklir terhadap Lingkungan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved