Dokter Muda Ini Bagikan Tips Cara Mengatasi Bau Mulut, Begini Caranya!

Sabtu, 20 Juni 2020 - 11:14 WIB
loading...
A A A
Untuk mengatasi masalah bau mulut, kata Catherine, tentunya harus diketahui terlebih dahulu faktor apakah yang dapat menimbulkan bau mulut. Setelah faktor penyebab bau mulut tersebut diketahui, masalah bau mulut bisa segera diatasi.

"Ketika kita mengonsumsi makanan ataupun minuman yang berbau menyengat sebaiknya segera membersihkan rongga mulut kita untuk tetap menjaga kebersihan gigi dan mulut, serta kesegaran napas," ucapnya.

Cahterine menambahkan, jika seseorang memiliki kebiasaan buruk seperti merokok atau memgonsumsi alkohol, sebaiknya hentikan kebiasaan buruk tersebut. Begitu juga ketika bau mulut yang ditimbulkan akibat gigi berlubang ataupun karang gigi, sebaiknya segera bersihkan karang gigi dan menambal gigi yang berlubang tersebut ke dokter gigi, serta didukung dengan menyikat gigi secara teratur dua kali dalam sehari, pagi sesudah makan dan malam sebelum tidur.

"Sebaiknya berkonsultasi ke dokter gigi setiap minimal 6 bulan sekali penting dilakukan. Tidak lupa juga mengonsumsi makanan yang sehat dan menjaga pola makan, serta harus menjaga kesehatan dan kebersihan tubuh kita, terutama rongga mulut," tandasnya.
(mpw)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1888 seconds (0.1#10.140)
pixels