Soal Penundaan Pemilu 2024 Bamsoet Imbau Masyarakat Tak Mudah Diadu Domba

Jum'at, 11 Maret 2022 - 22:04 WIB
loading...
Soal Penundaan Pemilu...
Wakil Ketua Umum MPN Pemuda Pancasila (PP) Bambang Soesatyo (Bamsoet). Foto/MPI/Azhari Sultan Jambi
A A A
JAMBI - Merebaknya isu penundaan Pemilu 2024, direspons secara serius oleh Wakil Ketua Umum MPN Pemuda Pancasila (PP) Bambang Soesatyo. Ketua MPR yang akrab disapa Bamsoet ini menegaskan, perlu kehati-hatian dan kewaspadaan dalam menanggapi isu penundaan Pemilu 2024.



Bamsoet tidak ingin, masyarakat Indonesia diadu domba oleh orang yang tidak bertanggungjawab. "Ini bisa menjadi salah satu titik, di mana kita bisa diadu domba di antara kita sendiri, seperti saat Pilpres. Saat ini, nomor 1 dan 2 sudah bersatu, namun yang bawah masih ada riak-riaknya," ungkapnya, Jumat (11/3/2022).



Dirinya berharap, agar masyarakat tidak mudah terpancing yang akhirnya bisa merugikan semua pihak. "Mari kita menjaga kondisi wilayah Jambi tetap kondusif. Politik di Jambi tetap aman di bawah pimpinan Gubernur Jambi, Kapolda, dan Danrem," harapnya.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1784 seconds (0.1#10.140)