Sudah 20 Kali Tes Swab, Pasien di Kalteng Masih Positif Corona

Senin, 15 Juni 2020 - 10:41 WIB
loading...
Sudah 20 Kali Tes Swab,...
Seorang pasien positif COVID-19 yang sudah lebih dari 20 hari dirawat di sebuah rumah sakit dan diswab 20 kali di Kalteng hasilnya masih tetap positif. Ilustrasi/SINDOnews
A A A
PALANGKA RAYA - Kasus menarik terjadi di Kalimantan Tengah (Kalteng). Seorang pasien positif COVID-19 yang sudah lebih dari 20 hari dirawat di sebuah rumah sakit dan diswab 20 kali di Kalteng hasilnya masih tetap positif.

Hal ini disampaikan Kadinkes Kalteng yang juga Wakil Ketua Harian Gugus Tugas COVID-19 Kalteng, Suyuti Syamsul kepada MNC Media melalui pesan WA, Senin (15/6/2020).

"Salah seorang pasien Covid-19 di Kateng telah dilakukan pemeriksaan swab yang keduapuluh kalinya dan ternyata masih positif juga. Apakah ini tanda adanya strain virus covid-19 yg berbeda-beda dan ini kebetulan strain yang sangat kuat atau karena imunitas tubuh pasien yg terbentuk belum memadai?," ujar Mantan Direktur RS Sultan Imanuddin Pangkalan Bun ini melalui status di FB nya @Suyuti Samsul. (Baca: Pemudik Bekasi Datang Tanpa Surat Bebas Corona, Warga Purwakarta Resah) .

MNC Media pun tertarik untuk mendalami postingan Suyuti ini dan berkomunikasi melalui pesan singkat Whatsapp. "Saya data personal tidak punya. Data tersebut diambil dari hasil lab mentah yg belum diolah. Iya betul, usia pasien laki laki ini masih di bawah 40 tahun. Namun maaf di mana RS nya saya tidak bisa sebutkan,” kata Suyuti menjawab pertanyaan MNC Media.

Kasus serupa ini pun banyak terjadi disejumlah wilayah di Indonesia. Dikutip dari sejumlah sumber, ada pasien perempuan asal Kelurahan Baler Bale Agung, Bali sudah menjalani sepuluh kali swab. Swab pertama hingga ketujuh hasilnya tetap positif.

Baru pada swab kedelapan hasilnya negatif. Namun pada swab kesembilan dan kesepuluh hasilnya kembali positif Covid-19.

Pasien transmisi lokal Covid-19 satu-satunya di Jembrana tersebut, merupakan pasien terlama menjalani perawatan di ruang isolasi RSU Negara.

Padahal, dari kondisi fisik dan kesehatan sangat baik dan tidak ada gejala klinis. Hanya saja virus masih berada dalam tubuhnya.
(nag)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kepemimpinan Jokowi...
Kepemimpinan Jokowi Bantu Kepala Daerah Tangani COVID-19
Pabrik Jamu Corona Palsu...
Pabrik Jamu Corona Palsu Dibongkar BPOM Semarang, Bisa Bikin Wajah Bulat
Tim Gugus Tugas COVID-19...
Tim Gugus Tugas COVID-19 Diminta Terus Memutus Mata Rantai Corona
Alami Kenaikan, Kasus...
Alami Kenaikan, Kasus Corona di Kalteng Masuk Kategori Risiko Sedang
Terus Bertambah, Pasien...
Terus Bertambah, Pasien COVID-19 Meninggal Jadi 471 Orang
Sejak COVID-19 Muncul,...
Sejak COVID-19 Muncul, 186 Warga Cilame Pernah Merasakan Terpapar
Ingin Kulit Sehat saat...
Ingin Kulit Sehat saat Menggunakan Masker Wajah, Ini Tipsnya
Kasus Covid-19 di Kalteng...
Kasus Covid-19 di Kalteng Meningkat Sepekan Terakhir, Gubernur Sugianto Ingatkan Masyarakat
Putus Mata Rantai COVID-19,...
Putus Mata Rantai COVID-19, BPJamsostek Surabaya Darmo Bagikan Corona Safety Kit
Rekomendasi
9 Kombes Digeser Jenderal...
9 Kombes Digeser Jenderal Listyo Sigit Prabowo ke Lemdiklat Polri pada Mutasi Maret 2025
Bikin Panik! Ikon MasterChef...
Bikin Panik! Ikon MasterChef Indonesia Muncul di Hadapan Para Kontestan
Profil Brigjen Eko Hadi...
Profil Brigjen Eko Hadi Santoso, Jenderal Antiteror yang Menjabat Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
2 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
4 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
4 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
4 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
6 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
6 jam yang lalu
Infografis
HMPV Sudah Terdeteksi...
HMPV Sudah Terdeteksi di Indonesia, Apakah Ada Obatnya?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved