Setuju dengan ARB, Golkar Banten Kompak Dukung Airlangga
loading...
A
A
A
SERANG - DPD Partai Golkar Provinsi Banten memperkuat pernyataan Ketua Dewan Pembina DPP Partai Golkar, Aburizal Bakrie (ARB) perihal dukungan kuat terhadap Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. Bahkan upaya sosialisasi dan penguatan Airlangga sebagai calon presiden semakin kuat dilakukan unsur Partai Golkar di Banten.
“Pernyataan Pak Aburizal Bakrie adalah pemecut semangat bagi kami untuk terus memperkuat persatuan dan menyosialisasikan Pak Airlangga sebagai calon presiden dari Partai Golkar,” kata Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Banten, Ratu Tatu Chasanah kepada wartawan, Rabu(23/2/2022).
Sekadar diketahui, pada Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD Partai Golkar Provinsi Lampung, 12 Februari lalu, ARB menyatakan siap pasang badan untuk pencalonan Airlangga sebagai calon presiden. Bahkan ARB mengingatkan agar memperkuat persatuan dan soliditas dalam mengembalikan kejayaan Partai Golkar.
“Pak ARB sebagai senior di Partai Golkar mengingatkan kita semua, bahwa kunci kemenangan Partai Golkar adalah kesatuan dan kesolidan. Jangan ada yang berani mengusik pencalonan Pak Airlangga pada pemilu presiden mendatang. Jika ada yang mengusik, kami pun siap pasang badan,” tegas Tatu.
Menurut Tatu, dari pemilu ke pemilu, masalah yang dihadapi Partai Golkar adalah konflik internal yang seharusnya tidak terjadi. Maka dari itu, menjelang pemilu 2024, seluruh unsur Partai Golkar harus solid, tidak boleh terprovokasi oleh pihak yang tidak ingin Partai Golkar kembali berjaya.
“Saya tegaskan, Partai Golkar di Banten pada semua tingkatan sangat solid. Kami mendukung Pak Airlangga sebagai calon presiden dari Partai Golkar. Akan berjuang maksimal memenangkan beliau hingga bisa menjadi presiden mendatang,” tegas Bupati Serang ini.
Tatu yakin, dengan persatuan yang kuat, Partai Golkar tidak hanya akan memenangkan pemilu legislatif dan presiden, juga mampu menempatkan kadernya pada pemilihan kepala daerah serentak 2024 mendatang. “Kami sudah merapatkan barisan dan strategi pemenangan pemilu dan pilkada. Insya Allah, kami bersatu untuk menang,” ujarnya.
“Pernyataan Pak Aburizal Bakrie adalah pemecut semangat bagi kami untuk terus memperkuat persatuan dan menyosialisasikan Pak Airlangga sebagai calon presiden dari Partai Golkar,” kata Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Banten, Ratu Tatu Chasanah kepada wartawan, Rabu(23/2/2022).
Sekadar diketahui, pada Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD Partai Golkar Provinsi Lampung, 12 Februari lalu, ARB menyatakan siap pasang badan untuk pencalonan Airlangga sebagai calon presiden. Bahkan ARB mengingatkan agar memperkuat persatuan dan soliditas dalam mengembalikan kejayaan Partai Golkar.
“Pak ARB sebagai senior di Partai Golkar mengingatkan kita semua, bahwa kunci kemenangan Partai Golkar adalah kesatuan dan kesolidan. Jangan ada yang berani mengusik pencalonan Pak Airlangga pada pemilu presiden mendatang. Jika ada yang mengusik, kami pun siap pasang badan,” tegas Tatu.
Menurut Tatu, dari pemilu ke pemilu, masalah yang dihadapi Partai Golkar adalah konflik internal yang seharusnya tidak terjadi. Maka dari itu, menjelang pemilu 2024, seluruh unsur Partai Golkar harus solid, tidak boleh terprovokasi oleh pihak yang tidak ingin Partai Golkar kembali berjaya.
“Saya tegaskan, Partai Golkar di Banten pada semua tingkatan sangat solid. Kami mendukung Pak Airlangga sebagai calon presiden dari Partai Golkar. Akan berjuang maksimal memenangkan beliau hingga bisa menjadi presiden mendatang,” tegas Bupati Serang ini.
Tatu yakin, dengan persatuan yang kuat, Partai Golkar tidak hanya akan memenangkan pemilu legislatif dan presiden, juga mampu menempatkan kadernya pada pemilihan kepala daerah serentak 2024 mendatang. “Kami sudah merapatkan barisan dan strategi pemenangan pemilu dan pilkada. Insya Allah, kami bersatu untuk menang,” ujarnya.
(don)