Gelar Vaksinasi Booster Bersama Unpar, Kontribusi Ula Cegah Penyebaran COVID-19

Sabtu, 19 Februari 2022 - 15:09 WIB
loading...
Gelar Vaksinasi Booster Bersama Unpar, Kontribusi Ula Cegah Penyebaran COVID-19
Perusahaan rintisan e-commerce Ula bersama Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) Bandung dan sejumlah pihak lainnya, menggelar program vaksinasi booster untuk warga Bandung dan sekitarnya. (Ist)
A A A
BANDUNG - Indonesia telah memasuki gelombang ketiga pandemi COVID-19 . Pemerintah menganjurkan agar masyarakat segera melakukan vaksinasi booster untuk yang sudah menjalani vaksin pertama dan kedua.

Untuk membantu program vaksinasi pemerintah dalam rangka menekan kasus COVID-19, perusahaan rintisan e-commerce Ula bersama Universitas Katolik Parahyangan (Unpar) Bandung dan sejumlah pihak lainnya, menggelar program vaksinasi booster untuk warga Bandung dan sekitarnya pada hari Kamis (17/2/2022) dan Jumat (18/2/2022) di kampus UNPAR Bandung, Jawa Barat.

External Relations Leader Ula Tubagus Muklis mengatakan, pelaksanaan vaksinasi booster dilakukan di aula kampus Universitas Katolik Parahyangan.

“Acara ini merupakan kolaborasi antara Unpar dan beberapa pihak swasta yang terlibat, termasuk Ula. UNPAR menyediakan slot vaksinasi booster kurang lebih untuk 3.000 warga Bandung dan sekitarnya. Program ini merupakan kontribusi nyata Ula dalam rangka membantu pemerintah mencegah penyebaran COVID-19," kata Muklis.

"Kita semua tahu, peningkatan jumlah kasus COVID-19 di indonesia dalam satu bulan terakhir ini sangatlah pesat. Kami berharap program ini dapat mempercepat program vaksinasi yang dijalankan pemerintah pusat dan juga pemerintah daerah," tambahnya.

Menurut Muklis, semua peserta vaksinasi booster juga mendapatkan hand sanitizer. Selain itu, Ula juga membagikan paket sembako kepada 51 tenaga kesehatan yang terlibat dalam program vaksinasi ini.

“Kami juga memberikan perhatian kepada tenaga kesehatan yang sangat penting peranannya di masa pandemi ini. Bantuan sembako ini merupakan bagian dari proyek CSR Ula dan tentunya kami berharap semoga bantuan ini dapat memberikan suntikan semangat bagi para petugas medis dalam menjalankan tugasnya sebagai salah satu garda terdepan di masa pandemi ini,” jelas Muklis.
Akhir tahun lalu, Ula juga melakukan program CSR di Kecamatan Candipuro, Jawa Timur, yaitu membantu korban letusan Gunung Semeru. Pada 4 Desember 2021, Gunung Semeru mengalami erupsi yang membawa material vulkanis berupa abu vulkanik, lava pijar cair dan awan panas dari lereng atas tengah ke lereng bawah.

Aliran lahar ini menumbangkan jembatan Glagah Perak di Kecamatan Candipuro dan memutus jalur vital transportasi puluhan ribu warga mengungsi.

Sebagai bentuk kepedulian dan solidaritas untuk turut meringankan beban para korban, perusahaan rintisan e-commerce Ula memberikan bantuan berupa pangan dan kebutuhan pokok lainnya melalui payung Ula Peduli Kasih.

“Bantuan ini diharapkan dapat membantu warga, terutama para lansia, wanita, dan anak-anak, untuk kembali pulih dari bencana alam ini,” kata Muklis.

Co-Founder & CCO Ula, Derry Sakti mengungkapkan, Ula bekerja sama dengan para mitra dan seluruh pihak yang terkait untuk memastikan suksesnya aksi kemanusiaan dalam rangka membantu korban bencana erupsi Gunung Semeru. Baca: Kemenkumham Anggarkan Rp4,1 Miliar untuk Bantuan Hukum bagi Masyarakat di Jatim.

“Sebagai perusahaan rintisan e-commerce dengan fokus UMKM, Ula akan selalu berupaya untuk membantu masyarakat, apalagi yang terkena musibah atau bencana. Ini sudah menjadi kewajiban sekaligus komitmen Ula sebagai bagian dari Corporate Social Responsibility untuk saling berbagi dan juga membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan,” jelas Derry.
(nag)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1598 seconds (0.1#10.140)