Direksi-Komisaris Baru PT LIB, PSIS : Jangan Untuk Main-Main!

Minggu, 14 Juni 2020 - 09:33 WIB
loading...
Direksi-Komisaris Baru PT LIB, PSIS : Jangan Untuk Main-Main!
CEO PSIS Yoyok Sukawi harapkan penunjukkan direksi dan komisaris semakin profesional mengelola PT LIB. FOTO : SINDOnews/Ahmad Antoni
A A A
SEMARANG - PT Liga Indonesia Baru telah resmi menunjuk jajaran direksi dan komisaris baru pada acara Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) luar biasa yang digelar secara virtual pada Sabtu (13/6/2020).

Dalam RUPS luar biasa tersebut, semua pemegang saham hadir termasuk PSIS Semarang yang diwakili oleh Joni Kurnianto selaku direktur utama PT Mahesa Jenar Semarang.

Para pemegang saham sepakat menunjuk Akhmad Hadian Lukita menjadi direktur utama menggantikan Mayjen (Purn) Cucu Somantri yang mundur pada RUPS bulan lalu.

Sementara di jajaran komisaris, Juni Ardi Anto Rahman akan mengisi posisi komisaris utama menggantikan Mayjen (Purn) Sonhadji yang juga mundur di RUPS bulan lalu.

Sementara posisi komisaris yang ditinggalkan Hasani Abdul Gani dan Hakim Putratama akan diisi oleh Mayjen (Purn) Leo Siegers dan Mayjen (Purn) Anggodo Wiradi. Mereka akan bersinergi dengan Ferry Paulus, Endri Erawan, dan Munafri Arifuddin yang sudah terlebih dahulu menjabat komisaris.

Menaggapi hasil RUPS tersebut, Yoyok Sukawi selaku CEO PSIS dan salah satu pemegang saham berharap PT LIB semakin profesional dalam mengelola perusahaan dan jajaran petinggi PT LIB yang baru mempu menjawab amanah dari PSSI dan klub.

“PSIS mendukung siapapun yang ditugaskan oleh ketum di direksi dan komisaris LIB. Namun ingat, ini amanah klub. Jangan dipakai untuk main-main apalagi KKN sehingga lupa bahwa tugas utama PT LIB untuk menyejahterakan klub,”tegas Yoyok Sukawi.

Dia juga menegaskan bahwa jajaran petinggi PT LIB harus siap dicopot bila kerjanya tidak berhasil membawa perusahaan ke arah yang lebih baik.

“Direktur dan komisaris sewaktu-waktu dapat kami copot kembali kalau tidak berhasil membawa kemajuan LIB sehingga mereka harus berkerja keras,” tegasnya.(Baca juga : Lettu Vira Yuda Korban Selamat Jatuhnya Heli MI-17 di Kendal Meninggal )

Harapan PSIS yang terakhir adalah PT LIB harus mampu meningkatkan hak komersial klub di setiap periodenya dan PSIS optimis jajaran petinggi baru akan bekerja keras demi harapan klub-klub peserta kompetisi.

“Direktur dan komisaris baru harus mampu memperjuangkan untuk meningkatkan hak komersial klub. Dengan kerja keras dan komitmen saya optimis bisa,” pungkasnya.
(nun)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.8123 seconds (0.1#10.140)