Masa Transisi, Program Kampung Tangguh di 181 Desa Dioptimalkan

Jum'at, 12 Juni 2020 - 01:54 WIB
loading...
Masa Transisi, Program...
Masa Transisi, Program Kampung Tangguh di 181 Desa Dioptimalkan. Foto/iNewsTV/Pramono Putra
A A A
SIDOARJO - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sidoarjo mengoptimalkan Program Kampung Tangguh, khususnya di 181 Desa yang masuk Zona Merah di wilayah Kabupaten Sidoarjo dalam rangka penanganan dan memutus mata rantai penyebaran virus COVID-19 di Sidoarjo.

Hal ini seiring terus bertambahnya jumlah warga Sidoarjo yang terpapar Virus COVID-19, khususnya saat memasuki Masa Transisi menuju penerapan hidup baru New Normal. (Baca juga: Inilah Persiapan Pesantren Tangguh di Jatim Hadapi New Normal )

Melalui Seluruh Unit Satgas Relawan Kampung Tangguh yang telah dibentuk di 181 Desa Zona Merah di Sidoarjo ini, Tim Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Sidoarjo akan meningkatkan pengawasan perilaku masyarakat dalam menerapkan pola hidup sehat sesuai aturan protokol kesehatan.

Tidak hanya mengawasi masyarakat yang tidak patuh protokol kesehatan, Satgas Relawan Kampung Tangguh ini juga akan melakukan pengawasan pangan dan kesehatan. Khususnya bagi keluarga Pasien COVID-19 yang sedang melakukan isolasi. Baik isolasi di rumah sakit atau pun isolasi mandiri di rumah.

Penegasan ini disampaikan langsung Wakil Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sidoarjo, Kombes Pol Sumardji, Kamis sore (11/6/2020) saat meninjau Pos Chek Point Desa Wonocolo Taman-Sidoarjo.

Menurut Sumardji, Program Kampung Tangguh dipercaya bisa menjadi Solusi dalam penanganan COVID-19, khususnya di Tingkat Desa. Melalui Program Kampung Tangguh ini, pasien Covid yang sedang menjalani proses perawatan medis di rumah sakit bisa lebih tenang. Sebab kebutuhan pangan keluarga telah ditanggung oleh Satgas Pangan, sehingga pasien bisa lebih konsentrasi ke penyembuhan dirinya di rumah sakit.

Kondisi inilah yang bisa meningkatkan jumlah pasien COVID-19 yang sembuh di Sidoarjo, seperti yang terjadi di Desa Waru dan Desa Wonocolo Taman-Sidoarjo.

Sementara, untuk masyarakat yang kedapatan melanggar aturan Protokol Kesehatan, seperti tidak memakai masker saat keluar rumah, akan ditegur langsung Satgas Relawan Kampung Tangguh yang berasal dari warga setempat. TNI/Polri melalui Tim Bhabinkamtibmas dan Babinsa hanya bersifat mendukung kinerja Satgas Relawan.

Selain itu, untuk mendukung kinerja Satgas Relawan di Desa, Tim Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Sidoarjo disaat masa transisi ini telah membentuk sejumlah pos chek point di sejumlah desa, khususnya yang masuk zona merah penyebaran COVID-19.

“Saat masa transisi ini, kami akan mengoptimalkan tugas dan fungsi semua unit Satgas Relawan Kampung Tangguh di seluruh desa di Sidoarjo. Seluruh Unit Satgas akan turun, mulai dari Satgas Pengawasan Perilaku Masyarakat, Satgas Pangan, hingga Satgas Kesehatan yang akan langsung melakukan penanganan jika ada masyarakat yang memerlukan pertolongan medis saat pandemi COVID-19 ini, “ pungkas Sumardji.
(nth)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Polda Jatim Canangkan...
Polda Jatim Canangkan Kampung Tangguh Bebas Narkoba
Ganjar: Desa Tangguh...
Ganjar: Desa Tangguh Bencana Gabungan Kearifan Lokal dengan Data Sains
Wali Kota Sutiaji Gelontorkan...
Wali Kota Sutiaji Gelontorkan Bantuan untuk Warga yang Isoman
Tengok Dapur Umum, Wali...
Tengok Dapur Umum, Wali Kota Sutiaji Terenyuh Melihat Kepedulian Warga Kelurahan Gadang
Wali Kota Sutiaji Tegaskan...
Wali Kota Sutiaji Tegaskan Perkuat PPKM Mikro di Kota Malang
Polda Jatim Bangun Kampung...
Polda Jatim Bangun Kampung Tangguh Bersih Narkoba
Wali Kota Pematangsiantar...
Wali Kota Pematangsiantar Berharap Kampung Tangguh Jadi Model Cegah COVID-19
Kampung Tangguh di Jawa...
Kampung Tangguh di Jawa Timur Embrio PPKM Mikro Berbasis Partisipasi Masyarakat
Polisi-TNI di Kota Malang...
Polisi-TNI di Kota Malang Bagikan Masker dan Imbau Terapkan 5 M
Rekomendasi
Polri Janji Tindak Tegas...
Polri Janji Tindak Tegas Ormas Palak Pelaku Usaha, Lapor ke Nomor 110
Bergeser ke Ekonomi...
Bergeser ke Ekonomi Perang, Nilai Kontraktor Senjata Terbesar Jerman Melewati VW
9 Rest Area Terindah...
9 Rest Area Terindah di Indonesia, Referensi Tempat Istirahat Nyaman saat Mudik
Berita Terkini
Bela sang Adik, Penyanyi...
Bela sang Adik, Penyanyi Dangdut Serli KDI Malah Jadi Korban Penganiayaan
24 menit yang lalu
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
57 menit yang lalu
INH-Komunitas Ojol Rawamangun...
INH-Komunitas Ojol Rawamangun Bersih-bersih Masjid dan Bagikan Makanan Buka Puasa
58 menit yang lalu
Terduga Pembakar Gerbong...
Terduga Pembakar Gerbong KA di Stasiun Tugu Yogya Di-blacklist Tak Boleh Naik Kereta
1 jam yang lalu
PosIND Salurkan Bansos...
PosIND Salurkan Bansos PKH dan Sembako di Tanjungpinang Capai 99%
1 jam yang lalu
Mantan Gubernur Malut...
Mantan Gubernur Malut Abdul Gani Kasuba Meninggal, Ribuan Masyarakat Antar ke Kampung Halaman
1 jam yang lalu
Infografis
Negara Paling Korup...
Negara Paling Korup di Asia Tenggara, Indonesia Nomor Berapa?
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved