Garnita Malahayati jadi Mesin Baru Nasdem di Takalar untuk 2024

Kamis, 13 Januari 2022 - 17:51 WIB
loading...
Garnita Malahayati jadi...
Ketua Garnita Malahayati DPW Partai Nasdem Sulsel, Andi Rachmatika Dewi Foto: Istimewa
A A A
MAKASSAR - Garnita Malahayati DPW Partai Nasdem Sulsel terus mengintensifkan kegiatan konsolidasi perempuan di masa pandemi. Sekaligus meresmikan Kantor DPD Garnita Malahayati Takalar pada Kamis (13/1/2022).

Ketua Garnita Malahayati DPW Partai Nasdem Sulsel , Andi Rachmatika Dewi mengaku sayap partai yang dipimpinnya tidak akan pernah berhenti bersosialisasi dan berkonsolidasi dari satu daerah ke daerah lainnya. Meski situasi saat ini masih dalam kondisi pandemi.



Cicu sapaannya mengatakan, bebagai kegiatan dirangkaikan dalam setiap kunjungan. Tidak hanya kegiatan politik, namun juga kegiatan sosial dan keagamaan.

"Semua agenda baru telah kami siapkan. Garnita Malahayati pun tidak akan pernah berhenti,” kata Cicu melalui keterangan resminya yang diterima Sindonews, (14/01/2022).

Anggota DPRD Sulsel ini bersyukur mendapat kepercayaan dari DPW Partai Nasdem Sulsel dan kader-kader Garnita Malahayati. Ia diamanahkan memimpin konsolidasi gerakan politik perempuan di arus besar gerakan restorasi Indonesia.

"Berbagai tantangan yang dihadapi perempuan saat ini memang tidak bisa kita hindari. Namun tenggelam dalam duka juga bukanlah langkah yang tepat," ujarnya.

Ketua Komisi B DPRD Sulsel ini melanjutkan, bahwa di balik setiap tantangan pasti ada kesempatan. Oleh karena itu, ia mendorong semua kader untuk memelihara optimisme dan mewujudkan dalam berbagai bentuk upaya saling menjaga.

"Saat ini kita semua harus memberikan dukungan kepada perempuan. Karena tidak bisa kita pungkiri pula bahwa sudah banyak perempuan yang telah memberikan kontribusinya dalam berbagai bidang pembangunan,” terangnya.

“Jadikan kantor ini menjadi rumah para petarung perempuan, rumah para pejuang. Doa saya semoga Garnita Takalar mendapat tempat di hati rakyat Takalar dan menjadi pemenang di Pemilu 2024 nanti,” sambung Cicu.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2447 seconds (0.1#10.24)