Tim TAA Polda Sumsel Selidiki Penyebab Tewasnya Mahasiswi Cantik di Jalan Tol Kayuagung Km 362

Kamis, 13 Januari 2022 - 09:30 WIB
loading...
Tim TAA Polda Sumsel Selidiki Penyebab Tewasnya Mahasiswi Cantik di Jalan Tol Kayuagung Km 362
Pasca insiden kecelakaan lalu lintas di ruas Tol Palembang-Kayuagung KM 362, Jumat (7/1/2022), Polda Sumsel terjunkan Tim TAA untuk penyelidikan. Foto/SINDOnews/Dede Febriansyah
A A A
PALEMBANG - Polda Sumsel menerjunkan tim Traffic Accident Analysis (TAA) untuk menyelidiki insiden kecelakaan lalu lintas di Tol Palembang-Kayuagung KM 362. Kecelakaan maut tersebut, terjadi pada Jumat (7/1/2022), dan menewaskan Febi Khoirunisa (21).



Korban tewas kecelakaan maut itu diketahui merupakan mahasiswi Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Palembang. Dirlantas Polda Sumsel, Kombes Pol. M. Pratama Adhyasastra mengatakan, pihaknya menerjunkan tim TAA ke tempat kejadian perkara (TKP).



"Kita menurunkan tim TAA untuk membantu penyelidikan yang saat ini dilakukan oleh Satlantas Polres Ogan Ilir," ujar Pratama, Kamis (13/1/2022). Menurutnya, dengan diterjunkannya tim TAA untuk penyelidikan kecelakaan lalu lintas di ruas tol tersebut, maka akan didapatkan data-data penyebab kecelakaan seperti apa.



"Tim TAA ini juga akan menggali informasi terkait masalah orang (pengemudi), kendaraan dan kondisi jalan pada saat kejadian. Untuk menguji sejauh mana kesesuaian antara perencanaan awal jalan, dengan kondisi saat ini sebagai pembanding itu bukan kapabilitas kita untuk menilai," ungkapnya.



Terkait kejadian kecelakaan lalu lintas di ruas jalan tol yang mengalami kerusakan hingga mengakibatkan jatuhnya korban jiwa, Pratama menyebutkan, keluarga korban bisa menempuh jalur hukum. "Kalau keluarga korban merasa dirugikan lapor saja," katanya.
(eyt)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1939 seconds (0.1#10.140)