Warga Deliserdang Ditemukan Meninggal Dunia di Ladang Sawit

Selasa, 09 Juni 2020 - 20:01 WIB
loading...
Warga Deliserdang Ditemukan Meninggal Dunia di Ladang Sawit
Seorang warga ditemukan dalam kondisi meninggal dunia tergeletak di Perladangan sawit milik warga di Desa Juma Tombak Kecamatan STM Hilir Kabupaten Deliserdang, Senin (8/6/2020) malam.(Foto/Ilustrasi)
A A A
DELISERDANG - Seorang warga ditemukan dalam kondisi meninggal dunia tergeletak di Perladangan sawit milik warga di Desa Juma Tombak Kecamatan STM Hilir Kabupaten Deliserdang, Senin (8/6/2020) malam.

Korban diketahui bernama Samsul Bahri (43) warga Dusun IV Sukarasa Desa Juma Tombak Kecamatan STM Hilir Kabupaten Deliserdang. Informasi yang dihimpun, Samsul Bahri pergi mengembala lembu di sekitar perladangan sawit milik Imanuel Tarigan di Desa Juma Tombak pada Senin (8/6/2020) sekira pukul 13.00 Wib dan biasanya korban sudah pulang pukul 16.00 Wib, namun hingga sore Samsul belum juga pulang.

Kapolsek Talun Kenas Polresta Deliserdang, AKP Hendra Nata Sastra Tambunan membenarkan kejadian tersebut. "Iya benar, ditemukan kemarin malam, tidak ditemukan luka fisik di tubuh korban dan korban sudah disemayamkan di rumah orang tuanya di Dusun IV Sukarasa Desa Juma Tombak Kecamatan STM Hilir," jelasnya, Selasa (9/6/2020). (BACA JUGA: Residivis Kumat Lagi, Toko Grosir Dibobol Sikat Uang Rp85 Juta)

Awalnya, Adik korban, Abdul Maidi (32) bersama istrinya, Marleni mencari Samsul namun belum juga ditemukan. Kemudian Abdul menyuruh Marleni untuk membawa lembunya pulang sebelum dia melanjutkan pencarian.

Tak lama berselang, Abdul Maidi menemukan Samsul Bahri tergeletak di dekat pohon sawit dalam keadaan terlentang posisi kedua tangan di dada dan sudah meninggal dunia.

Petugas Polsek Talun Kenas Polresta Deliserdang yang tiba di lokasi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Berdasarkan hasil visum tidak ditemukan luka fisik di tubuh korban. (BACA JUGA: Pelaku Pembunuhan di Sipirok Menyerahkan Diri)

Menurut keterangan keluarga korban memang sudah mengidap penyakit usus turun. Pihak keluarga mengaku ikhlas atas meninggalnya korban dan menolak untuk dilakukan otopsi, selanjutnya membawa korban ke rumah orang tuanya untuk disemayamkan.
(vit)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1605 seconds (0.1#10.140)