Dendam Kesumat Kekasihnya Sering Diejek, Pemuda Pekalongan Bacok 2 Sahabat dan Orang Tua Angkat

Kamis, 02 Desember 2021 - 09:34 WIB
loading...
Dendam Kesumat Kekasihnya...
Kholiri (31) pemuda asal Pekalongan, Jawa Tengah, nekat membacok dua sahabat dan orang tua angkatnya. Foto/iNews TV/Suryono Sukarno
A A A
PEKALONGAN - Kholiri warga Pekalongan, Jawa Tengah, diringkus Tim Buser Satreskrim Polres Pekalongan, setelah membacok tiga orang. Pemuda berusia 31 tahun tersebut, sempat kabur selama dua hari setelah pembacokan, sebelum akhirnya diringkus polisi.



Korban pembacokan sadis ini, adalah Slamet Bejo, dan Susanto yang merupakan sahabat pelaku. Serta, Waryo yang merupakan orang tua angkat pelaku. Selama dua hari kabur, Kholiri bersembunyi di wilayah Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.



Pembacokan tersebut, menurut Kapolres Pekalongan Kota, AKBP Wahyu Rohadi, terjadi saat pelaku mendatangi rumah korban Susanto. Lokasinya bersebelahan dengan rumah tersangka. "Saat itu, pelaku sudah membawa dua senjata tajam di tangannya," ujarnya, Kamis (2/12/2021).



Waryo yang mengetahui kejadian itu, mencoba menghalangi niat pelaku. Namun pelaku dengan sadis langsung membacok orang tua angkatnya itu dengan celurit. Tak berhenti di situ, pelaku kemudian membacok sahabatnya, Slamet Bejo, dan mengejar Susanto yang akhirnya juga berhasil dianiaya.

Usai membacok ketiga korban, tersangka kemudian melarikan diri dengan sepeda motor tetangganya. Tersangka sempat membuang sepeda motor di wilayah Kabupaten Pemalang, untuk menghilangkan barang bukti, dan kemudian bersembunyi di wilayah Kabupaten Kendal.



Dihadapan penyidik, tersangka Kholiri mengaku, memiliki dendam dengan kedua sahabatnya karena sering menghina kekasihnya. Kini tersangka harus mendekam di sel tahanan Polres Pekalongan, untuk kepentingan penyelidikan.

Penyidik polisi menjerat tersangka dengan pasal berlapir, yakni Pasal 351 KUHP tentang penganiayaan berat, dengan ancaman hukuman lima tahun penjara. Selain iru juga dijerat Pasal 372 KUHP, tentang penggelapan dengan ancaman hukuman empat tahun penjara.
(eyt)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Biadab! Perempuan di...
Biadab! Perempuan di Kendari Banting Bayi 6 Bulan, Rekam dan Dikirim ke Ibu Balita
Kisah Pilu Pemuda Bekasi,...
Kisah Pilu Pemuda Bekasi, Tewas usai Disiksa saat Bekerja Scamming di Kamboja
JATMA Aswaja Bangun...
JATMA Aswaja Bangun Bangsa dan Kokohkan Nasionalisme Melalui Tarekat
Ini Tampang Penganiaya...
Ini Tampang Penganiaya Satpam di Bekasi hingga Kejang-kejang
Soroti Penganiayaan...
Soroti Penganiayaan 2 Balita di Jakut, Sahroni Minta Korban Dapat Layanan Trauma Healing
Kejam! 2 Balita di Penjaringan...
Kejam! 2 Balita di Penjaringan Penuh Luka Akibat Disekap dan Disiksa Pacar Ibunya
Dituduh Masuk Rumah...
Dituduh Masuk Rumah Kades Tanpa Izin, Remaja Ditabrak Motor lalu Ditelanjangi Keliling Kampung
Parah! Keluarga Pasien...
Parah! Keluarga Pasien Diduga Aniaya Satpam Rumah Sakit hingga Muntah Darah dan Kejang-kejang
Pelaku Pembacokan 3...
Pelaku Pembacokan 3 Warga Bandar Lampung Dapat Hadiah Timah Panas
Rekomendasi
Rayen Pono Bakal Laporkan...
Rayen Pono Bakal Laporkan Ahmad Dhani Atas Dugaan Penghinaan Marga
Keunikan David Benavidez:...
Keunikan David Benavidez: Juara WBC-WBA Dunia Tapi Statusnya Penantang Wajib
Sinopsis Original Series...
Sinopsis Original Series Vision+ di RCTI Cidro Asmoro Eps 2: Daru Bikin Kecewa Gara-gara Gagal Ajak Sahabat Bertemu Idola
Berita Terkini
Hari Bumi, MNC Peduli...
Hari Bumi, MNC Peduli dan Park Hyatt Jakarta Gelar Edukasi dan Salurkan Makanan ke Warga Lebak Bulus
22 menit yang lalu
Majukan Kalimantan Timur,...
Majukan Kalimantan Timur, Gubernur Harum Luncurkan Program Gratispol
1 jam yang lalu
Kejati Lampung Tetapkan...
Kejati Lampung Tetapkan 2 Tersangka Korupsi Jalan Tol, Negara Dirugikan Rp66 Miliar
2 jam yang lalu
Update 6 Kapolda di...
Update 6 Kapolda di Pulau Jawa April 2025, Nomor 3 Baru Ditunjuk
2 jam yang lalu
Biadab! Perempuan di...
Biadab! Perempuan di Kendari Banting Bayi 6 Bulan, Rekam dan Dikirim ke Ibu Balita
3 jam yang lalu
Keuskupan Ruteng Ajak...
Keuskupan Ruteng Ajak Umat Gelar Misa Arwah Mengenang Paus Fransiskus
4 jam yang lalu
Infografis
Balas Dendam ke AS,...
Balas Dendam ke AS, China Naikkan Tarif Impor Jadi 125%
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved