1.692 Bidang Belum Bersertifikat, Lahan Pemda Bandung Barat Rawan Diserobot

Selasa, 09 November 2021 - 12:57 WIB
loading...
1.692 Bidang Belum Bersertifikat,...
Aset lahan milik Pemda KBB baik di pusat perkantoran di Mekarsari Ngamprah maupun di kewilayahan masih minim yang tersertifikat sehingga rawan akan gugatan dan penyerobotan. Foto/MPI/Adi Haryanto
A A A
BANDUNG BARAT - Pemda Kabupaten Bandung Barat (KBB) sudah 14 tahun memisahkan diri dari Kabupaten Bandung, namun persoalan pengelolaan aset masih menjadi persoalan yang belum terpecahkan.

Berdasarkan catatan Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD), KBB, total aset lahan Pemda KBB seluruhnya mencapai 1.749 bidang. Namun dari jumlah itu hingga Desember 2020, baru 57 bidang yang tersertifikat sementara sisanya sebanyak 1.692 bidang belum.

Baca juga: Viral! Minibus Angkut Peralatan Dapur Terbakar di Parkiran Rumah Makan

Kepala BKAD KBB, Agustina Piryanti menyebutkan, setiap tahunnya Pemda KBB terus berupaya menyertifikatkan lahan yang menjadi aset daerah. Secara bertahap, sertifikasi lahan Pemda tersebut dicicil diajukan ke Badan Pertanahan Nasional (BPN).

"Kami terus bertahap mengajukan sertifikasi lahan Pemda karena bidangnya banyak. Semoga tahun 2022 akan lebih banyak lagi lahan aset Pemda yang sudah bersertifikat," ucapnya, Selasa (9/11/2021).

Menurutnya, untuk tahun ini jumlah pengajuan ke pihak BPN ada 322 berkas bidang dengan progres pengukuran tanah 297 bidang, progres penetapan peta 223 bidang, progres pengajuan SK hak pakai 192 bidang. Kemudian sertifikat yang sudah terbit 122 dengan 196 bidang.

Baca juga: Aktif di Desa Adat Bali, Warga Negara Inggris Ajukan Permohonan Jadi WNI

Selain itu, BPN KBB juga telah menyerahkan 65 sertifikat untuk 139 bidang lahan aset Pemda. Rinciannya Alun-alun Cililin 1 sertifikat dengan hanya 1 bidang, kemudian sekolah/ sarana pendidikan 18 sertifikat untuk 18 bidang dan lahan perkantoran KBB 46 sertifikat dengan 120 bidang.

Plt Bupati Bandung Barat, Hengki Kurniawan mengakui, masih banyaknya lahan Pemda yang belum bersertifikat menjadi pekerjaan rumah pihaknya. Padahal sesuai dengan arahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), aset lahan Pemda tersebut harus sudah disertifikatkan seluruhnya.

"Banyak kendala yang dihadapai dalam penyertifikatan aset lahan Pemda. Di antaranya soal anggaran, kurangnya dokumen atas hak tanah, khususnya lahan pelimpahan aset dari Kabupaten Bandung, dan yang lainnya. Tapi prinsipnya kami berupaya agar lahan aset Pemda mempunyai legalitas kuat," tuturnya.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pj. Bupati Bandung Barat...
Pj. Bupati Bandung Barat Terima Penghargaan atas Pembebasan BPHTB bagi Peserta PTSL
Kepala Diskominfotik...
Kepala Diskominfotik Kabupaten Bandung Barat Terima Penghargaan Dharma Persandian dari BSSN
Langkah Diskominfotik...
Langkah Diskominfotik KBB Cegah Judi Online dan Jaga Keamanan Situs Pemerintah
Kabupaten Bandung Barat...
Kabupaten Bandung Barat Raih UHC Award 2024 pada Peringatan Hari Kesehatan Nasional ke-60
Kesultanan Yogyakarta...
Kesultanan Yogyakarta Gugat PT KAI Karena Klaim Sultan Ground Jadi Aset Perusahaan, Tuntut Ganti Rugi Rp1.000
Bey Machmudin Ajak Pemuda...
Bey Machmudin Ajak Pemuda dan LSM Jadi Pelopor Antikorupsi
Pergerakan Tanah di...
Pergerakan Tanah di Bandung Barat Rusak Puluhan Rumah, Warga Cigombong Direlokasi
Miris! 7 Siswa SDN II...
Miris! 7 Siswa SDN II Bojong Bandung Barat Keracunan Jajanan Sekolah
UMK Bandung Barat 2024...
UMK Bandung Barat 2024 Diusulkan Naik Rp516.898, Segini Totalnya
Rekomendasi
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
Egy Maulana Vikri Absen...
Egy Maulana Vikri Absen saat Timnas Indonesia vs Australia
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
27 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
41 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
47 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
48 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
59 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
1 jam yang lalu
Infografis
Militer Israel akan...
Militer Israel akan Jadikan Tepi Barat seperti Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved