Jumlah Pengangguran di Jawa Barat Capai 2,4 Juta Orang, Paling Tinggi Lulusan SMK

Jum'at, 05 November 2021 - 17:53 WIB
loading...
Jumlah Pengangguran...
Ilustrasi pencari kerja. Foto: Istimewa
A A A
BANDUNG - Angka pengangguran di Jawa Barat, periode Agustus 2021, sebesar 2,4 juta orang. Jumlah tersebut turun 0,64 persen atau 102.900 orang, jika dibandingkan periode yang sama tahun 2020.

Pengangguran dari tamatan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) tercatat masih paling tinggi dibanding lulusan lainnya.

BPS Provinsi Jawa Barat mencatat, pengangguran pada Agustus 2021 berkurang sebanyak 102.900 orang, menjadi 9,82 persen atau turun 0,64 persen, jika dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Di mana persentase tingkat pengangguran terbuka (TPT) 10,46 persen dari jumlah angkatan kerja. Pengangguran tertinggi ada di Kota Cimahi sebesar 13,07 persen, dan TPT terendah di Kabupaten Pengandaran 3,25 persen.

“Penurunan TPT pada Agustus 2021 menunjukkan lapangan kerja di Jawa Barat membaik, walaupun belum sepenuhnya pulih,” kata Kepala BPS Jabar Dyah Anugrah Kuswardani, di Bandung, Jumat (4/11/2021).

Menurut dia, penduduk yang bekerja di Jawa Barat pada Agustus 2021 sebanyak 22,31 juta orang, meningkat 2,91 persen secara year on year. Hal ini seiring dengan peningkatan jumlah angkatan kerja sebanyak 638.600 orang.

Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) tercatat sebesar 64,95 persen, meningkat 0,42 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Lapangan pekerjaan yang mengalami peningkatan dan berkontribusi terbesar dalam penyerapan tenaga kerja adalah lapangan pekerjaan Industri Pengolahan (0,81 persen).

Sementara lapangan pekerjaan pertanian, tercatat mengalami perubahan kontribusi penyerapan tenaga kerja dengan angka minus 1,21 persen.

Berdasarkan Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Agustus 2021, tiga lapangan pekerjaan yang menyerap tenaga kerja terbanyak adalah perdagangan besar dan eceran, reparasi mobil dan sepeda motor sebesar 23,22 persen.

Diikuti industri pengolahan 19,37 persen. Kemudian pertanian, kehutanan, dan perikanan 15,70 persen. Penduduk bekerja disektor informal masih menjadi mayoritas pekerja di Jawa Barat, yaitu 54,61 persen atau sebanyak 12,18 juta orang.

Sedang pekerja disektor formal pada Agustus 2021 tercatat sebanyak 10,13 juta orang (45,39 persen). Kontribusi pekerja di sektor formal meningkat 0,98 persen.

“Ini ditopang oleh meningkatnya pekerja dengan status buruh atau pegawai,” katanya.
(hsk)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ini Tampang Begal Bergolok...
Ini Tampang Begal Bergolok Anggota Geng Motor di Bandung
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Mengenal Masjid Salman...
Mengenal Masjid Salman Rasidi di Soreang Bandung, Desain Unik Menyerupai Lumbung Padi
InJourney Hospitality...
InJourney Hospitality Raih Penghargaan PRIA 2025 di Bandung
Viral Penampakan Mobil...
Viral Penampakan Mobil Nyemplung ke Sungai Citarik Gegara Gagal Parkir
PN Bandung Tolak Praperadilan...
PN Bandung Tolak Praperadilan Pimpinan YMT Kebun Binatang Bandung
Kasus Penyiksaan Kucing...
Kasus Penyiksaan Kucing di Bandung, Miss Earth 2019: Presiden Kita Sangat Peduli Hewan
Keji, Pria di Bandung...
Keji, Pria di Bandung Tembak Kucing Pakai Air Softgun hingga Mati
Trans Metro Pasundan...
Trans Metro Pasundan Berubah Nama Jadi Metro Trans Jabar, Beroperasi 8 Koridor di Kabupaten Bandung
Rekomendasi
Komisi I DPR Tekankan...
Komisi I DPR Tekankan Pentingnya Perlindungan Anak di Era Digital
Usut Korupsi Pertamina,...
Usut Korupsi Pertamina, Kejagung Didukung Presiden
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
Berita Terkini
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
19 menit yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
20 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
47 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
1 jam yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
1 jam yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
1 jam yang lalu
Infografis
Orang Indonesia Paling...
Orang Indonesia Paling Hobi Main Ponsel, Nomor 1 di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved