Update Corona: Total Pasien Positif COVID-19 di Jabar Capai 2.354 Orang

Kamis, 04 Juni 2020 - 20:29 WIB
loading...
Update Corona: Total...
Foto/SINDONews/Dok/Ilustrasi
A A A
BANDUNG - Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Jawa Barat (Pikobar) kembali mengoreksi data statistik kasus COVID-19 di Provinsi Jabar. Hingga Kamis (4/6/2020) pukul 19.44 WIB, total pasien terkonfirmasi positif mencapai 2.354 orang.

Laman aplikasi Pikobar menampilkan data penambahan pasien positif sebanyak 9 orang. Selain itu, pasien yang dinyatakan sembuh juga bertambah 18 orang, sehingga totalnya mencapai 719 orang dan pasien meninggal bertambah 1 orang menjadi 155 orang.

Pasien terkonfirmasi positif terpantau masih tersebar di 27 kabupaten/kota se-Jabar. Kota Depok, Kota Bekasi, dan Kota Bandung masih menjadi daerah dengan jumlah pasien positif terbanyak. (BACA JUGA: 19 Kelurahan di Kota Depok Masih Tinggi Kasus COVID-19 )

Kota Depok masih menempati urutan pertama dengan jumlah total pasien positif COVID-19 mencapai 489 orang disusul Kota Bekasi sebanyak 469 orang, dan Kota Bandung sebanyak 306 orang. (BACA JUGA: 3 Bulan Diterpa Pandemi COVID-19, Begini Kondisi Hotel dan Pariwisata di Jabar Saat Ini )

Kemudian, di Kabupaten Bogor tercatat ada 177 orang disusul Kabupaten Bekasi 174 orang, Kota Bogor 121 orang, Kota Cimahi 81 orang, Kabupaten Bandung 73 orang, Kabupaten Bandung Barat 58 orang, dan Kota Sukabumi 49 orang.

Di Kabupaten Subang 38 orang, Kabupaten Purwakarta 31 orang, Kota Tasikmalaya 26, Kabupaten Sukabumi 25 orang, Kabupaten Karawang 20 orang. (BACA JUGA: Kisah Pilu TKW Gununghalu, Diperkosa Orang Pakistan dan Melahirkan di Penjara )

Kemudian, di Kabupaten Garut 19 orang, Kabupaten Indramayu 16 orang, Kabupaten Kuningan 16 orang, Kabupaten Sumedang 15 orang, dan Kabupaten Cianjur 13 orang.

Di Kota Cirebon, pasien positif COVID-19 tercatat 10 orang, Kota Banjar 7 orang, Kabupaten Ciamis 6 orang, Kabupaten Cirebon 6 orang, Kabupaten Majalengka 5 orang, dan Kabupaten Tasikmalaya 5 orang.

Kabupaten Pangandaran tetap menjadi daerah dengan jumlah pasien positif COVID-19 paling sedikit di Jabar sebanyak 3 orang.

Laman Pikobar juga memperbarui data jumlah total orang dalam pemantauan (ODP) menjadi 50.993 orang. Sebanyak 46.792 orang atau 91,76 persen di antaranya berstatus selesai pemantauan, sehingga total ODP terpantau sebanyak 4.201 orang atau 8,24 persen.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Wali Kota Farhan Ajak...
Wali Kota Farhan Ajak Rektor Maranatha Tangani Masalah Bandung
Heboh TikToker Malaysia...
Heboh TikToker Malaysia Hilang di Hutan Bandung, Ternyata Hanya Konten Medsos
4 Pelaku Penculikan...
4 Pelaku Penculikan IRT di Antapani Bandung Ditangkap, Motif Diduga Sakit Hati
IRT di Antapani Masih...
IRT di Antapani Masih Syok dan Menangis usai 8 Jam Dibawa Penculik Keliling Bandung
Bandung Geger! Wanita...
Bandung Geger! Wanita Diduga Diculik Pria Berpistol usai Pulang dari Arisan
Dukung Pasangan Haru-Dhani,...
Dukung Pasangan Haru-Dhani, Ini Pesan Ketua DPD Partai Perindo Kota Bandung
Sapa Warga, Dhani Wirianata...
Sapa Warga, Dhani Wirianata Calon Wakil Wali Kota Bandung Sambangi Warga Cibeunying Kidul
Partai Perindo Optimistis...
Partai Perindo Optimistis Paslon Haru-Dhani Bawa Perubahan Positif di Bandung
Tragis! Pemotor Pejuang...
Tragis! Pemotor Pejuang Rupiah Tewas Terlindas Truk di Jalan Sudirman Bandung
Rekomendasi
Pendaftaran KJMU 2025...
Pendaftaran KJMU 2025 Sudah Dibuka, Siapkan KTP dan KK!
Oditur Militer Tolak...
Oditur Militer Tolak Pleidoi Terdakwa Penembakan Bos Rental Mobil hingga Tewas
Kemantapan Jalan Nasional...
Kemantapan Jalan Nasional Jateng-Yogya Capai 92,31%, Siap Gas Mudik Lebaran
Berita Terkini
Aipda ID Anggota Polres...
Aipda ID Anggota Polres Sikka Diduga Lakukan Pelecehan Seksual kepada Siswi SMP
7 menit yang lalu
Gara-gara Kendaraan...
Gara-gara Kendaraan Bersenggolan, Pengemudi Mobil Bacok Ojek Online
1 jam yang lalu
Tukang Parkir Tewas...
Tukang Parkir Tewas Dianiaya di Minimarket Cimaung Bandung, 1 Anggota Geng Motor Ditangkap
1 jam yang lalu
TP PKK Komitmen Hilangkan...
TP PKK Komitmen Hilangkan Budaya KKN dari Mimika Papua
1 jam yang lalu
Resmi Diluncurkan, Manfaat...
Resmi Diluncurkan, Manfaat Layanan Tabalong Home Care Mulai Dirasakan
2 jam yang lalu
Unjuk Rasa di Depan...
Unjuk Rasa di Depan Kantor KPU Pesawaran Lampung Ricuh
2 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Kasus Covid-19...
Penyebab Kasus Covid-19 di Singapura dan Malaysia Melonjak
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved