Semprot Disinfektan Massal dan Tes Swab di Cluster Baru Covid-19 Sidoarjo

Rabu, 03 Juni 2020 - 22:50 WIB
loading...
Semprot Disinfektan...
Petugas melakukan penyemprotan massal di Desa Wonocolo yang merupakan cluster baru penyebaran corona di Sidoarjo.Foto/Pramono
A A A
SIDOARJO - Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sidoarjo, Rabu siang (03/06/2020) melakukan penyemprotan desinfektan secara massal di Desa Wonocolo, Taman, Sidoarjo. Langkah ini sebagai tindak lanjut dari penanganan penyebaran Covid-19 di cluster baru Desa Wonocolo.

Mengerahkan puluhan petugas gabungan TNI/Polri dan relawan Kampung Tangguh, penyemprotan dilakukan di seluruh rumah warga tanpa kecuali. Berpakaian APD lengkap, petugas dan relawan Kampung Tangguh Semeru keliling menyusuri sejumlah gang kecil di desa setempat. Termasuk rumah sejumlah warga yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Untuk memantau pergerakan masyarakat di Desa Wonocolo ini, sejumlah kamera CCTV dipasang di sejumlah titik yang bisa dipantau melalui Posko Kampung Tangguh yang ada di balai desa setempat.

Menurut rencana, selain penyemprotan desinfektan massal, juga akan dilakukan uji swab gratis Kamis pagi dengan mendatangkan Mobil PCR bantuan dari BIN. Seluruh warga Desa Wonocolo akan mengikuti uji swab di area parkir Pasar Taman.

“Hari ini kita lakukan penyemprotan disinfektan massal dan akan dilanjutkan dengan uji swab untuk seluruh warga Desa Wonocolo sebagai upaya menekan penyebaran Virus Covid-19 di wilayah Cluster Baru Wonocolo,“ tegas Wakil Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sidoarjo, Kombes Pol Sumardji.

Melalui Program Kampung Tangguh, optimis bisa menekan penyebaran Covid-19 serta meningkatkan jumlah pasien sembuh asal Desa Wonocolo yang kini tengah dirawat di rumah sakit rujukan di Sidoarjo.

“Untuk mendukung Program Kampung Tangguh ini, relawan telah menyiapkan bantuan bahan pangan, khususnya bagi warga yang sedang menjalani isolasi mandiri atau perawatan di rumah sakit rujukan,” tambah Sumardji.

Hingga saat ini tercatat ada 25 Warga Desa Wonocolo yang terkonfirm Positif Covid-19 dan lima warga lainnya meninggal dunia. Kondisi ini yang menyebabkan Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sidoarjo menetapkan Desa Wonocolo sebagai cluster baru di Sidoarjo.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
SMASIF SDGs Project...
SMASIF SDGs Project 2025, Ajak Santri Praktiklan Ilmu dari Sekolah dan Pesantren
Siapa Pemilik HGB Laut...
Siapa Pemilik HGB Laut Sidoarjo? Ini Penjelasan Menteri ATR Nusron Wahid
Walhi Desak Pemerintah...
Walhi Desak Pemerintah Cabut Izin HGB 656 Hektare di Laut Sidoarjo
Warga Sidoarjo Gempar,...
Warga Sidoarjo Gempar, Anak Bentur-benturkan Kepala Ayahnya hingga Tewas
Kumpul Sahabat, Dukung...
Kumpul Sahabat, Dukung Perkembangan UMKM di Sidoarjo
Autogate Bakal Dipasang...
Autogate Bakal Dipasang di Bandara Juanda, Ini Fungsinya
Warga Citra Harmoni...
Warga Citra Harmoni Sidoarjo Jalan Sehat Kemerdekaan dan Deklarasi Pilkada Damai
Keracunan Jajanan Viral,...
Keracunan Jajanan Viral, Belasan Anak Sidoarjo Dirawat di RSUD RT Notopuro
Plt Bupati Sidoarjo...
Plt Bupati Sidoarjo Subandi Raih Penghargaan Pemimpin Daerah Award 2024
Rekomendasi
Kutukan 40 Tahun Berlanjut...
Kutukan 40 Tahun Berlanjut di Piala Asia U-17 2025
Ditelepon Presiden Prabowo...
Ditelepon Presiden Prabowo saat Gelar Halalbihalal, Cak Imin: Minta Menteri Rapatkan Barisan
Kharisma atau Karisma,...
Kharisma atau Karisma, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
Berita Terkini
5 Gunung Suci di Jawa...
5 Gunung Suci di Jawa Timur Jadi Patokan Kerajaan Dirikan Bangunan
7 menit yang lalu
Gempar! Mayat Wanita...
Gempar! Mayat Wanita Korban Mutilasi Ditemukan di Perkebunan Gunungsari Banten
25 menit yang lalu
Setelah Tangkap Kurir,...
Setelah Tangkap Kurir, Polisi Buru Pengendali Sabu 10 Kg di Apartemen PIK
59 menit yang lalu
Tenaga Ahli Anggota...
Tenaga Ahli Anggota DPRD Jakarta Dilaporkan ke Polisi terkait Dugaan Pelecehan Seksual
1 jam yang lalu
Pertama di Indonesia,...
Pertama di Indonesia, Kota Jambi Siap Gelar Pemilihan Ketua RT Serentak
6 jam yang lalu
Pemerintah Siapkan Pangkal...
Pemerintah Siapkan Pangkal Pinang Jadi Tempat Penampungan Warga Gaza
8 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved