14 Pasien Sembuh, Muara Enim Bebas Positif COVID-19
loading...
A
A
A
MUARA ENIM - Kabar baik disampaikan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Muara Enim , yakni 14 kasus pasien terkonfirmasi positif Corona Virus Disease ( COVID-19 ) dinyatakan sembuh.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Muara Enim Panca Suryadiharta mengungkapkan, pasien terakhir yang sembuh adalah pasien nomor 917, seorang perempuan asal Kecamatan Muara Enim. (Baca juga: Kapasitas Terisi 30%, RS Rujukan COVID-19 Antisipasi Lonjakan Pasien)
"Alhamdulillah pasien terakhir sudah sembuh, saat ini di Kabupaten Muara Enim nol kasus positif Corona Virus Disease (COVID-19)," ujar Panca, Sabtu (30/5/2020).
Menurut dia, sebelumnya di Kabupaten Muara Enim ada 15 orang yang terkonfirmasi positif COVID-19, satu di antaranya meninggal dunia. "Satu meninggal dari Kecamatan Lawang Kidul," tandasnya.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Muara Enim Panca Suryadiharta mengungkapkan, pasien terakhir yang sembuh adalah pasien nomor 917, seorang perempuan asal Kecamatan Muara Enim. (Baca juga: Kapasitas Terisi 30%, RS Rujukan COVID-19 Antisipasi Lonjakan Pasien)
"Alhamdulillah pasien terakhir sudah sembuh, saat ini di Kabupaten Muara Enim nol kasus positif Corona Virus Disease (COVID-19)," ujar Panca, Sabtu (30/5/2020).
Menurut dia, sebelumnya di Kabupaten Muara Enim ada 15 orang yang terkonfirmasi positif COVID-19, satu di antaranya meninggal dunia. "Satu meninggal dari Kecamatan Lawang Kidul," tandasnya.
(nbs)