Hubungan Sahrul Gunawan dengan Bupati Terancam Retak Akibat Saling Sindir di Medsos

Kamis, 29 Juli 2021 - 14:10 WIB
loading...
Hubungan Sahrul Gunawan...
Belum genap 99 hari kerja pertamanya hubungan Bupati Bandung M Dadang Supriatna dan Wakil Bupati Sahrul Gunawan terancam retak. Sahrul saat bersama Mentan/iNews TV/Saufat
A A A
BANDUNG - Belum genap 99 hari kerja pertamanya hubungan Bupati Bandung M Dadang Supriatna dan Wakil Bupati Sahrul Gunawan terancam retak. Hal ini diakibatkan keduanya yang saling sindir di media sosial .

Sahrul Gunawan artis yang juga Politisi Partai Nasdem sudah lama menyimpan rasa kekesalan akibat sebagai wakil bupati kurang mendapatkan tugas juga jarang dilibatkan dalam setiap kegiatan di Pemda.

Baca : Dadang-Sahrul Gunawan Belum Dilantik, Pembangunan Desa di Bandung Tertunda


Sehingga Sahrul jarang berada di ruang kerjanya dan menurut sumber dari stafnya sahrul lebih banyak berada di rumah dinasnya.

Terakhir Sahrul mendampingi Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo saat mengunjungi Kabupaten Bandung saat panen padi di Kutawaringin Kabupaten Bandung.

Kondisi ini membuat publik juga semakin tahu saat Sahrul mencuit di instagramnya milik pribadinya.

Sehingga pengamat politik dan ketatanegaraan ikut mengamati. Diantaranya Djamu Kertabudi.

"Saya kaget jika ada wakil bupati curhat di medsos terkait kinerja atau penugasan. Mungkin miss komunikasi sebaiknya dibicarakan baik-baik," kata Pengamat Politik dan Tata Negara yang juga Dosen Pasca Sarjana Universitas Nurtanio (Unnur) Djamu Kertabudi.

Sementara Sahrul Gunawan hingga berita ini diturunkan sulit dihubungi baik melalui telepon pribadinya maupun ajudan dan sekpri.

Sedangkan Bupati Bandung M Dadang Supriatna menanggapi dingin dengan curhatan wakilnya Sahrul Gunawan.



Hingga Kamis siang pelaksanaan pembahasan program 99 hari kerja Bupati Bandung bersama Forkopimda tanpa dihadiri Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan.

Padahal kegiatan ini membahas apa yang sudah dikerjakan pasangan Bedas Bupati Bandung Dadang Supriatna dan Wakilnya Sahrul Gunawan.

Seharusnya keduanya hadir dalam pembahasan kinerjanya keduanya di 99 hari kerja.
(sms)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2144 seconds (0.1#10.140)