Curi Mesin Perahu, Lelaki Ini Ditangkap di Rumah Mertua

Jum'at, 18 Juni 2021 - 11:13 WIB
loading...
Curi Mesin Perahu, Lelaki...
Pelaku Acong pencuri mesin tempel saat ditangkap Tim gabungan Buser Naga Polres Pangkalpinang dan Polsek Tempilang. (Foto : ist).
A A A
PANGKALPINANG - Polisi menangkap seorang pria pelaku pencur i mesin tempel perahu, setelah buron empat bulan. Pelaku ditangkap saat bersembunyi di kamar rumah mertuanya, di Desa Tempilang, Kabupaten Bangka, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Kamis (17/6/2021) dini hari.

Pelaku ditangkap tim gabungan Buser Naga Satreskrim Polres Pangkalpinang bersama Polsek Tempilang Bangka Barat. Penangkapan pelaku Samsudin alias Acong (43), cukup sulit karena pelaku berpindah-pindah tempat.

"Alhamdulillah, setelah buron selama empat bulan pelaku pencuri mesin tempel milik warga Air Kepala Tujuh, Pangkalpinang, berhasil kami tangkap dini hari tadi," kata Kasat Reskrim Polres Pangkalpinang, AKP Adi Putra, Kamis (17/6/2021).

Saat proses penangkapan, keluarga pelaku yang mengetahui kedatangan polisi sempat mengatakan jika Acong tidak ada di rumah. Namun polisi tak percaya begitu saja dan menggeledah seisi rumah.

Benar saja, pelaku kedapatan tengah bersembunyi di sebuah kamar yang ditempati seorang ibu dengan anaknya yang masih bayi. Pelaku hanya bisa pasrah saat ditangkap.

Ia pun tak bisa mengelak dan mengakui perbuatannya, apalagi polisi telah lebih dulu mengamankan barang bukti hasil kejahatannya. "Saya memang berpindah-pindah tempat tinggal setelah mencuri itu. Saya mencuri karena butuh uang bayar rental mobil," kata pelaku. Baca Juga: Blitar Gempar, Puluhan Laptop Digasak Kawanan Pencuri dalam Semalam

Pelaku bersama barang bukti, kemudian dibawa ke Mapolres Pangkalpinang guna penyelidikan lebih lanjut. Pelaku terancam hukuman tujuh tahun penjara, karena melanggar Pasal 363 tentang pencuri.
(don)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Pencurian Bermodus Tukar...
Pencurian Bermodus Tukar Uang di Apotek Cisalak Depok, Pelaku Gasak Rp1,4 Juta
Kisah Bripka Joko Hadi,...
Kisah Bripka Joko Hadi, Polisi Penggali Kubur Sukarela Selama 23 Tahun bagi Warga Kurang Mampu
Kronologi Polisi Tewas...
Kronologi Polisi Tewas Jadi Korban Tabrak Lari di Cengkareng
Pencuri Bobol Toko Elektronik...
Pencuri Bobol Toko Elektronik di Depok, Kerugian Capai Rp587 Juta
Viral Wanita Ngaku Dikejar...
Viral Wanita Ngaku Dikejar Begal, Kapolsek Menteng: Mobilnya Tak Ada Pelat Nomor
Kecanduan Judi Slot,...
Kecanduan Judi Slot, Pegawai SPBU di Lampung Utara Nekat Curi Uang BBM Rp170 Juta
2 Polisi di Sumut Terlibat...
2 Polisi di Sumut Terlibat Pemerasan Dana Alokasi Khusus SMK
Kakak Bunuh Bos Mandor...
Kakak Bunuh Bos Mandor di Sumsel Gara-gara Adik Ditampar karena Curi Sawit
Rumah Dibobol Maling,...
Rumah Dibobol Maling, Pejabat di Lampung Kehilangan Emas Senilai Rp3,5 Miliar
Rekomendasi
Putin Kunjungi Wilayah...
Putin Kunjungi Wilayah Kursk Rusia, Seru Militer Kalahkan Ukraina Secepatnya
Hasil Undian Piala Sudirman...
Hasil Undian Piala Sudirman 2025: Indonesia Hadapi Tantangan Berat di Grup D!
Aktivis 98 Minta Aset...
Aktivis 98 Minta Aset Koruptor Segera Disita untuk Tambal Defisit Anggaran
Berita Terkini
Awal Ramadan, Pos Indonesia...
Awal Ramadan, Pos Indonesia Salurkan Bansos PKH dan Program Sembako di Bogor
2 jam yang lalu
Peduli Sesama, Partai...
Peduli Sesama, Partai Perindo Sumba Barat Daya Ringankan Beban Keluarga Korban Sambaran Petir
2 jam yang lalu
3 Gerbong di Stasiun...
3 Gerbong di Stasiun Tugu Ternyata Dibakar, Motif Pelaku Terungkap
2 jam yang lalu
Persekusi di Garut Bentuk...
Persekusi di Garut Bentuk Ekspresi Keagamaan Berlebihan
3 jam yang lalu
Menteri ATR/BPN Serahkan...
Menteri ATR/BPN Serahkan 42 Sertifikat HPL Seluas 32.000 Hektare kepada KSAD
3 jam yang lalu
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
3 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved