Amiruddin Ajukan Surat Pengunduran Diri dari Jabatan Sekda Wajo

Senin, 14 Juni 2021 - 10:57 WIB
loading...
Amiruddin Ajukan Surat...
Sekertaris Daerah (Sekda) Wajo Amiruddin mengajukan surat pengunduran dirinya ke Bupati Wajo. Foto: Istimewa
A A A
WAJO - Gelombang desakan yang menginginkan Amiruddin mundur sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Wajo akhirnya terpenuhi. Amiruddin secari resmi telah mengajukan surat permohonan pengunduran dirinya kepada Bupati Wajo , Senin (14/6/2021).

Keputusan mundur Amiruddin dituangkan langsung dalam surat pengunduran diri Sekda tanggal 14 Juni 2021 yang ditujukan Bupati Wajo.



Dalam redaksi surat tersebut, Amiruddin menuliskan, bahwa apa yang diaspirasikan koalisi aksi mahasiswa prinsipnya dirinya menerima dengan baik sebagai koreksi atas kinerjanya selaku Sekda.

"Melalui surat ini saya menyampaikan permohonan pengunduran diri dari jabatan Sekda Kabupaten Wajo, guna mendapatkan pertimbangan persetujuan dari bapak Bupati Wajo untuk di proses lebih lanjut," tulis Amiruddi dalam surat pengunduran dirinya.

Surat pengunduran diri Amiruddin juga ditembuskan ke Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Wajo, Ketua Koalisi Mahasiswa Bela Rakyat, dan Ketua Pelita Hukum Independen.

Sementara, Kepala Bidang Humas Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik (Diskominfotik) Kabupaten Wajo , Safaruddin, membenarkan adanya surat pengunduran diri dari Amiruddin selaku Sekda Wajo.

"Betul surat pengunduran dirinya sudah diterima oleh pak Bupati," ujarnya kepada Sindonews, Senin, (14/06/2021).



Menurut Safar, belum diketahui alasan pasti mengapa Amiruddin mundur dari jabatannya selaku sekda

"Kami belum tahu alasannya kenapa mundur dari Sekda," tandasnya.
(agn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2207 seconds (0.1#10.140)