Pertamina Dorong Pengembangan Hasil Alam Lokal Lewat Cindakko Menyala

Kamis, 10 Juni 2021 - 18:27 WIB
loading...
A A A
Kehadiran PT Pertamina di Dusun Cindakko tak hanya disambut baik warga, tapi juga Kepala Dusun, Sulaiman. Menurut dia, pelatihan dan bantuan yang diberikan PT Pertamina di Cindakko sangat bermanfaat dan diharapkan bisa dipraktikkan dengan baik oleh warga nantinya.

"Dukungan Pertamina ini sangat bermanfaat dan mempermudah warga. Harapan saya dengan program-program Pertamina ini bisa meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat," katanya.

Baca Juga: PT Pertamina
Dia menjelaskan pula, Dusun Cindakko telah menjadi wilayah binaan PT Pertamina (Persero) sejak tahun 2018 lalu. Setelah melakukan pemetaan, diketahui sejumlah potensi yang bisa dioptimalkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di sana.

"Tujuan karena kita ingin mengentaskan ketertinggalan masyarakat di pelosok supaya bisa lebih berdaya, mandiri, berdikari, dan mampu mengoptimalkan potensi yang ada di alam ini. Nah kita dapatkan di sini ada potensi lebah madu, lalu gula aren, nah itu semua kita manfaatkan," jelas Taufiq.

Baca juga:Konsumsi Bahan Bakar Berkualitas di Kota Makassar Naik hingga 88,3%

Dalam pelaksanaan program pemberdayaan, tantangan yang dihadapi adalah akses yang sulit dan fasilitas yang kurang memadai, utamanya listrik yang belum menyentuh Dusun Cindakko. Sehingga program selanjutnya yang akan dikembangkan Pertamina adalah solar panel dan pembangkit listrik teknologi micro-hydro untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat. Teknologi itu masing-masing memanfaatkan cahaya matahari dan debit aliran sungai yang berlebih di Cindakko.

"Listrik inshaallah tahun ini, percobaan dulu, target kita sebelum keluar (semua program selesai), semua warga sudah menyala (Mandiri Ekonomi, Jaya Sumber Daya Alam, Lengkap Nutrisi)," pungkasnya.
(luq)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1667 seconds (0.1#10.140)