Polda Kepulauan Babel Amankan Kapal Penyelundup Berkecepatan Tinggi di Perairan Babel, Selengkapnya di iNews Room Senin Pukul 18.00 WIB

Senin, 07 Juni 2021 - 17:47 WIB
loading...
Polda Kepulauan Babel Amankan Kapal Penyelundup Berkecepatan Tinggi di Perairan Babel, Selengkapnya di iNews Room Senin Pukul 18.00 WIB
Direktorat Polisi Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) berhasil menangkap kapal berkecepatan tinggi di wilayah Babel. Selengkapnya di iNews Room Senin Pukul 18.00 WIB. Foto/iNewsTV
A A A
PANGKALPINANG - Direktorat Polisi Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) berhasil menangkap kapal penyelundup berkecepatan tinggi di wilayah Babel. Penangkapan kapal berkecepatan tinggi tersebut bukanlah pertamakali. Setidaknya sudah tiga kali Ditpolairud Polda Kepulauan Babel berhasil mengamankan kapal hantu tersebut.

Namun dari tiga kapal hantu yang berhasil diamankan, hanya satu kapal yang ada muatannya berupa miras ilegal berbagai merk terkenal asal luar negeri sebanyak 12.000 botol. Sedangkan dua kapal hantu lain yang berhasil diamankan tanpa muatan.

Kabid Humas Polda Kepulauan Babel, Kombes Pol Maladi menjelaskan bahwa kapal hantu ditangkap Dit Polairud di kawasan perairan Bangka Belitung berbatasan dengan Sumatera Selatan yang memang rawan penyelundupan.

Dipandu host Latief Siregar, selengkapnya di iNews Room mulai pukul 18.00 WIB secara langsung di stasiun televisi berita milik MNC Group, iNews. Ikuti program ini melalui aplikasi RCTI+ dan www.rctiplus.com.
(shf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.0082 seconds (0.1#10.140)