KAHMI Jatim Beri Award ke Gubernur Khofifah Atas Penanganan COVID-19

Sabtu, 29 Mei 2021 - 07:13 WIB
loading...
KAHMI Jatim Beri Award...
KAHMI Jatim memberi penghargaan kepada Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa atas keberhasilan menangani COVID-19 di Jatim.
A A A
SURABAYA - Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa membuka Musyawarah Wilayah (Muswil) V Majelis Wilayah Presidium Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam ( KAHMI ) Jatim di Gedung Negara Grahadi, Jumat (28/5/2021).

Usai pembukaan Muswil V KAHMI, dilakukan serangkaian diskusi terkait percepatan pembangunan dan dinamika ekonomi di Jatim sejak pandemi COVID-19. Selain itu, KAHMI Jatim memberi penghargaan kepada Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Baca juga: Emak-emak di Mojokerto Kembali Jadi Korban Penipuan Berkedok Arisan dan Investasi Umroh

Presidium KAHMI Jatim Prof Muhammad Sasmito menjelaskan, KAHMI Award diberikan kepada Gubernur Khofifah atas penanganan COVID-19 di Jatim yang baik. Jatim, kata dia, yang awalnya zona merah, sekarang berubah menjadi kuning.

"Jatim itu etnisnya beragam, itu tidak mudah dan ternyata Bu Khofifah bisa turunkan angka COVID-19, sebuah kerja sebagai pemimpin dan kita apresiasi. Kalau ada kritik, itu wajar, menurut kami itu sesuatu yang sehat. Tidak ada yang sempurna, dan membuat Bu Khofifah semakin baik dan intropeksi," ujar Sasmito.

Baca juga: Penerapan Transaksi Digital Pemda di Jawa Timur Tembus 89,50 Persen

"Kami apresiasi Bu Gubernur, seorang ibu rumah tangga yang teguh kuat. Dengan karir politik yang menunjukkan dia seorang pejuang. Beliau juga pimpinan Muslimat NU. Bergaul juga dengan kawan nasionalis. Meski Bu Gubernur belum setengah jabatan, tapi sudah menghasilkan sesuatu," sambungnya.

Ketua Panitia Muswil V KAHMI Jatim Ahsanul Yakin menambahkan, apa yang dilakukan Khofifah dalam penanganan COVID-19 patut diapresiasi. Salah satunya membuat RS Lapangan Indrapura.

"Kita beri KAHMI Award atas penanganan COVID-19 selama ini. Bu Gubernur bisa menekan angka Corona di Jatim. Semisal RS Lapangan itu sikap tanggap Pemprov Jatim. Penanganan cekatan, dampaknya investasi di Jatim tinggi. Ekonomi juga tidak terkontraksi parah daripada provinsi lain," terangnya.

Dalam diskusi terkait penanganan COVID-19 dan percepatan pemulihan ekonomi, Khofifah berterima kasih atas masukkan KAHMI Jatim kepada Pemprov.

"Ini akan menjadi masukan yang sangat strategis bagi Pemprov Jatim yang sekarang sedang mengurai kembali dari mandat Perpres Nomor 80 Tahun 2019 tentang percepatan pembangunan ekonomi di Jatim juga ada kaitan dengan UU Cipta Kerja," terang Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa.

Khofifah berharap hasil rangkaian diskusi tersebut bisa menjadi bahan masukan strategis bagi Pemprov Jatim untuk melakukan lompatan kebijakan dalam hal percepatan penyejahteraan ekonomi masyarakat.

"Interaksi pemikiran mudah-mudahan akan bisa difollow up menjadi program yang bisa memberikan satu pergerakan ekonomi yang positif, konstruktif bagi Jatim khususnya dan Indonesia pada umumnya," imbuh Khofifah.
(msd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Banjir Probolinggo:...
Banjir Probolinggo: 1 Meninggal, 314 KK Terdampak
InJourney Hospitality...
InJourney Hospitality Raih Penghargaan PRIA 2025 di Bandung
Pecahkan Rekor MURI,...
Pecahkan Rekor MURI, 1.640 Pekerja KPB Bersihkan Kilang hingga Ketinggian 120 Meter
Daftar Lengkap 29 Kabupaten...
Daftar Lengkap 29 Kabupaten dan 9 Kota di Jatim, dari Luas Wilayah hingga Jumlah Penduduk
5 Fakta Menarik Ponorogo,...
5 Fakta Menarik Ponorogo, Kabupaten di Jatim yang Punya Julukan Kota Reog
Kaltim Borong 3 Penghargaan...
Kaltim Borong 3 Penghargaan di APBD Award 2024
Polres Lamongan Sabet...
Polres Lamongan Sabet Penghargaan Inovasi Pelayanan Publik Ombudsman
Jatim Raih Penghargaan...
Jatim Raih Penghargaan Daya Saing Daerah Fiskal Tinggi, Pj. Gubernur Adhy: Penyemangat Tingkatkan Kinerja
Kantor Imigrasi Madiun...
Kantor Imigrasi Madiun Raih Penghargaan WBBM dari Menpan RB
Rekomendasi
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor AM Edukasi Pasar Modal Syariah di Universitas Swadaya Gunung Jati Cirebon
5 Negara yang Alami...
5 Negara yang Alami Gerhana Bulan Total di Bulan Maret 2025, dari Benua Amerika hingga Afrika
Pasokan BBM dan LPG...
Pasokan BBM dan LPG Dipastikan Aman Penuhi Kebutuhan Lebaran 2025
Berita Terkini
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
10 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
23 menit yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
30 menit yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
31 menit yang lalu
Fraksi DPRD Minta Raperda...
Fraksi DPRD Minta Raperda Perubahan Pajak dan Retribusi Daerah Harus Berorientasi Kesejahteraan Rakyat
42 menit yang lalu
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya...
Jusuf Muda Dalam: Satu-Satunya Menteri yang Dihukum Mati karena Korupsi di Indonesia
59 menit yang lalu
Infografis
10 Pengusaha Sukses...
10 Pengusaha Sukses yang Memulai Bisnis di Usia 50 Tahun ke Atas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved