Upload TikTok Airlangga Challenge, Golkar Jatim Akan Beri Hadiah Rp10 Juta

Jum'at, 28 Mei 2021 - 11:43 WIB
loading...
Upload TikTok Airlangga Challenge, Golkar Jatim Akan Beri Hadiah Rp10 Juta
Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto melempar bola sambil membelakangi ring basket. Foto SINDOnews
A A A
SURABAYA - Mantan pebasket nasional Denny Sumargo , kerapkali mengunggah video keberhasilan dia melakukan one-hand set shot sambil membelakangi ring. Terbaru Denny mengajak 'adu sombong' Menko Perekonomian Airlangga Hartarto melakukan one-hand set shot sambil membelakangi ring.

Tak disangka, Ketua Umum Partai Golkar itu rupanya piawai bermain basket. Dalam video berdurasi kurang dari 15 detik tersebut, Airlangga terlihat mencoba melemparkan bola basket ke arah ring basket sambil membelakanginya.

Alhasil bola basket itu masuk dalam rajut ring basket. Video yang diunggah lewat akun tiktoknya @dennysumargoreal itupun viral di media sosial.

Menanggapi video tersebut, Ketua DPD Partai Golkar Jawa Timur (Jatim) M. Sarmuji mengaku, hingga saat ini Airlangga Hartarto masih konsentrasi dengan pemulihan ekonomi nasional dan tugas-tugas sebagai Menko Ekonomi dalam kabinet Joko Widodo.

"Namun, kami juga hadiah Rp10 juta untuk 20 pemenang dengan like terbanyak atas video tiktok Pak Airlangga," katanya, Jumat (28/5/2021).

Syaratnya upload video shooting bola dengan membelakangi ring basket di akun tiktok masing-masing dengan hastag #golkarjatim. #airlanggachallenge. Periode upload 27-31 Mei 2021. Kemudian follow akun Tiktok @golkarjatim. "Pemenang akan kami umumkan pada tanggal 1 Juni 2021," ujar Sarmuji.
(don)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1593 seconds (0.1#10.140)