Ini Sosok Jenderal Dibalik Keberhasilan Operasi Nemangkawi di Papua

Kamis, 20 Mei 2021 - 21:01 WIB
loading...
A A A
Tidak hanya penegakan hukum secara tegas dan terukur, Brigjen Roycke juga berhasil melakukan upaya soft aproach kepada masyarakat melalui pembinaan Binmas Noken Nemangkawi yang begitu banyak di terima oleh masyarakat.

Binmas Noken Nemangkawi hadir melalui berbagai kegiatan, diantaranya pembagian sembako, melakukan trauma healing khususnya bagi anak-anak, dan program Polisi Pi Ajar.

Tak hanya itu, memberdayakan peternak dan petani orang asli Papua melalui pendampingan, pemberian pupuk serta bibit demi meningkatkan ekonomi mereka.

Dalam sebuah postingan viral akun @Divisi Humas Polri Brigjen Roycke menunjukan kecintaannya bagi Papua.

'Papua di Hati, NKRI Sampai Mati'. Semboyan ini sebagai wujud diri Brigjen Roycke untuk senantiasa ingin meletakkan Papua dihatinya.

'Bekerja Sepenuh Hati', itulah bagian dari ketulusan Brigjen Roycke dalam melakukan pekerjaannya di Papua, yang tidak hanya sebatas ucapan, namun dibuktikannya dengan melakukan yang terbaik di Papua dari dalam hatinya.

'NKRI Sampai Mati', karena Brigjen Roycke menegaskan bahwa Papua adalah bagian Indonesia yang perlu dijaga dari gangguan kelompok kriminal teroris bersenjata, maupun pihak-pihak yang menginginkan Papua lepas dari Indonesia.

"Adaqium Salus Populi Supreme Lex Esto"
(Keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi)

"Saya genggam dengan penuh rasa cinta dan tanggungjawab untuk menjaga Papua Karena Papua adalah Indonesia Sa Papua Sa Indonesia," kata Brigjen Polisi Roycke Harry Langie.

Kinerja Brigjen Roycke bersam tim telah mendatangkan dampak positif, suport dan apresiasi, utamanya dalam penegakan hukum dari masyarakat.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1034 seconds (0.1#10.140)