Cara Anies Membalas Budi ke Petani, DKI Kerja Sama dengan Pemkab Ngawi soal Sistem Resi Gudang

Minggu, 25 April 2021 - 15:00 WIB
loading...
Cara Anies Membalas...
Gubernur DKI Anies Baswedan didampingi Gubernur Jawa Timur Khofifah Indarparawangsa saat mendatangi gudang pengolahan beras di Desa Alas Pecah, Kecamatan Geneng, Ngawi, Minggu (25/4/2021). Foto: SINDOnews/Dok
A A A
NGAWI - Pemprov DKI Jakarta melalui PT Food Station Tjipinang Jaya menjalin kerja sama dengan Pemkab Ngawi, Provinsi Jawa Timur terkait sistem resi gudang. Hal ini guna pemenuhan pangan antardaerah.

Sistem resi gudang tersebut bisa menyimpan rata- rata 600 ton dengan target tahun 2021 sebanyak 1.000 ton.



Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan, kerja sama antardaerah, khususnya dengan petani di daerah, merupakan salah satu usaha warga Jakarta melalui Pemprov DKI, untuk membalas budi para petani yang telah menyediakan pangan bagi warga di perkotaan.

Apalagi, Jakarta memiliki ketergantungan pada produk pertanian dari luar Jakarta. "Dengan sistem-sistem yang diadopsi Food Station, seperti contract farming dan resi gudang ini merupakan usaha untuk memastikan petani bisa mendapatkan manfaat yang makin baik dan besar, sehingga lebih sejahtera. Ini bentuk ucapkan terima kasih, balas budi pada para petani yang," ujar Anies saat mendatangi gudang pengolahan beras di Desa Alas Pecah, Kecamatan Geneng, Ngawi, Minggu (25/4/2021).



Menurut Anies, berbagai kerja sama yang dikerjakan sejak tahun 2018 ini merupakan kerja sama yang berkeadilan, baik bagi Pemprov DKI Jakarta maupun petani-petani di daerah. Ada sejumlah poin penting dilakukan kerja sama itu, salah satunya untuk pemenuhan kebutuhan pangan di Jakarta terpenuhi dengan baik.

"Kedua, para petani memiliki sistem kerja yang memungkinkan mereka meningkat kesejahteraannya sehingga petani kita tidak terus menjadi yang paling akhir menikmati nilai tambah dari kegiatan produksi beras," katanya.

Adapun penandatanganan kerja sama dilakukan Gubernur Anies dan Bupati Ngawi Onny Anwar Harsono, disaksikan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indarparawangsa dan Direktur PT Food Station Tjipinang Jaya Pamrihadi Wiraryo bersama kelompok tani Sidorukun.

Usai penandatanganan MoU, Anies dan Khofifah serta Onny Anwar memberangkatkan 100 ton beras yang akan diproses menjadi berbagai kualitas beras oleh Food Station.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dharma Jaya Resmikan...
Dharma Jaya Resmikan Hub Channel Pertama di Cengkareng
Ceramah di Masjid Salman...
Ceramah di Masjid Salman ITB, Anies Baswedan Ingatkan Pentingnya Berpikir Kritis demi Indonesia
Tingkatkan Kunjungan...
Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Wagub Doel Bakal Revitalisasi Semua Museum di Jakarta
Pramono-Rano Temui Jaksa...
Pramono-Rano Temui Jaksa Agung, Minta Program Pemprov Jakarta Dikawal
Ceramah di Masjid UGM...
Ceramah di Masjid UGM Dipadati Ribuan Jemaah, Anies Baswedan Selalu Dinanti
Sambangi Lokasi Banjir,...
Sambangi Lokasi Banjir, Anggota DPRD Jakarta Soroti Masalah Sampah
Banjir Setinggi Leher...
Banjir Setinggi Leher Orang Dewasa Masih Genangi Rumah Warga di Pengadegan
Kolaborasi Pemprov Jakarta...
Kolaborasi Pemprov Jakarta dan BI Catatkan Deflasi di Februari
Warga Penghasilan Rendah...
Warga Penghasilan Rendah di Jakarta Bebas BPHTB-PBG, Ini Kriterianya
Rekomendasi
Platinum Cineplex Ekspansi...
Platinum Cineplex Ekspansi Bisnis ke Kawasan BSD City
Agung Sedayu Group Gelar...
Agung Sedayu Group Gelar Bukber Bersama 1.000 Anak Yatim
25 Korporasi Raksasa...
25 Korporasi Raksasa Antre IPO hingga Pertengahan Maret, Berikut Rinciannya
Berita Terkini
IAI Gelar Sosialisasi...
IAI Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Sayembara Arsitektur
1 jam yang lalu
Banjir Meluas, 7 Kecamatan...
Banjir Meluas, 7 Kecamatan di Muarojambi Terendam
2 jam yang lalu
Reses di 6 Lokasi, Anggota...
Reses di 6 Lokasi, Anggota DPRD dari Partai Perindo Komitmen Wujudkan Aspirasi Warga
3 jam yang lalu
Dirlantas Polda Banten...
Dirlantas Polda Banten Terapkan Ganjil Genap di Tol Tangerang-Merak saat Mudik Mulai 27 Maret
3 jam yang lalu
Sanitasi Rusak, Siswa...
Sanitasi Rusak, Siswa SDN Babakan Kencana Sukabumi Semringah Dibantu MNC Peduli dan MNC Bank
4 jam yang lalu
Kapten Muljono: Legenda...
Kapten Muljono: Legenda Penerbang Tempur Indonesia yang Menggetarkan Nyali Penjajah
7 jam yang lalu
Infografis
Jurusan Kuliah dengan...
Jurusan Kuliah dengan Peluang Kerja Menjanjikan di 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved