Sosialisasi Harga Baru LPG 3 Kilogram Terus Dilakukan di Gowa

Rabu, 31 Maret 2021 - 23:15 WIB
loading...
Sosialisasi Harga Baru LPG 3 Kilogram Terus Dilakukan di Gowa
Ilustrasi. Foto: Istimewa
A A A
GOWA - Harga eceran tertinggi (HET) gas LPG 3 kilogram yang telah ditetapkan Pemprov Sulsel melalui Peraturan Gubernur (Pergub) No 11 tahun 2021 resmi diberlakukan mulai besok per 1 April 2021.

"Sesuai jadwal yang telah ditentukan, mulai besok resmi diberlakukan. Jadi di Kabupaten Gowa untuk harga gas LPG 3 kilogram per tabung itu naik jadi Rp18.500," ungkap Kadis Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Gowa, Andi Sura Suaib, Rabu (31/3/2021).



Sebelum keluarnya pergub No 11 tahun 2021, harga gas LPG 3 kilogram per tabung sesuai Peraturan Bupati kata Andi Sura, hanya Rp16.000 saja untuk wilayah dataran rendah.

Dengan naiknya harga gas LPG 3 kilogram bersubsidi ini, pihaknya berharap masyarakat telah mengetahui, karena beberapa waktu yang lalu pihak Pertamina melalui agen dan pangkalan telah melakukan sosialisasi kepada masyarakat terkait perubahan harga melalui Pergub.

"Insyaallah masyarakat sudah mengetahuinya. Karena sudah ada juga surat edaran Bapak Bupati Gowa yang mengimbau agar penyaluran gas LPG bersubsidi tepat sasaran, di mana kalangan aparatur sipil negara (ASN) pelaku usaha dan masyarakat berpenghasilan tinggi dilarang menggunakannya dan dianjurkan beralih ke tabung 5,5 kilogram atau 12 kilogram," katanya.

Senior Supervisor Communication dan Relation Pertamina Regional Sulawesi, Taufiq Kurniawan berharap agar masyarakat menggunakan gas LPG 3 kilogram bersubsidi sesuai peruntukannya, yakni masyarakat yang tergolong kurang mampu sesuai yang tertera pada tabung.



Bahkan Pertamina kata Andi Sura mengaku akan menambah kuota atau jatah setiap daerah jelang Ramadan.

"Kami dari Pertamina yang kita harapkan pastinya penyalurannya tepat sasaran seperti yang tertera pada tabung yaitu untuk masyarakat kurang mampu. Jadi kami tegaskan stok kita aman, malah kita akan tambahkan jatah setiap daerah sampai 15 persen saat memasuki Ramadan," ungkapnya.

Salah satu Agen Resmi Distributor Gas LPG 3 Kg bersubsidi, PT Samajaya Mandiri, Rudi Sampara mengaku telah mendapatkan Pergub tentang penetapan harga eceran tertinggi yang telah ditentukan.

Selain itu dirinya juga mengaku telah menerima surat edaran Bupati Gowa dan imbauan dari Dinas Perdangan dan Perindustrian agar segera menyosialisasikan penetapan harga terbaru tersebut.



"Pihak pertamina dan Disperdastri Gowa sudah mengimbau seluruh agen LPG 3 Kg agar segera menyosialisasikannya ke pangkalan yang ada sebelum 1 April mendatang," kata Rudi Sampara yang menaungi 104 pangkalan gas LPG 3 Kg di Kabupaten Gowa.

Baik agen dan pangkalan yang ada di Kabupaten Gowa saat ini telah membuat papan pangkalan harga terbaru yang telah ditentukan. "Dalam waktu dekat segera kita pasang papan pangkalan tersebut," katanya.
(luq)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3949 seconds (0.1#10.140)